Ai H

16 Januari 2022 11:35

Iklan

Ai H

16 Januari 2022 11:35

Pertanyaan

Minuman isotonik merupakan cairan berupa larutan garam fisiologis dengan kepekatan tertentu. Minuman isotonik memiliki konsentrasi elektrolit yang sama dengan cairan darah. Minuman isotonik dipercaya mampu mengganti cairan tubuh yang hilang karena bermacam kegiatan fisik yang menguras keringat yang dilakukan manusia. Sifat koligatif larutan yang paling tepat terkait dengan wacana tersebut adalah ...

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

01

:

16

:

32

:

15

Klaim

33

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

A. Thoriq

Mahasiswa/Alumni Universitas Sriwijaya

21 Januari 2022 17:43

Jawaban terverifikasi

Hallo Ai, kakak bantu jawab. Jadi, sifat koligatif larutan yang berhubungan dengan wacana tersebut adalah tentang tekananan osmotik. Untuk lebih jelasnya simak pembahasan berikut. Sifat koligatif larutan merupakan sifat-sifat fisik larutan yang hanya bergantung pada jumlah partikel zat terlarut dan tidak bergantung pada jenis zat terlarut. Larutan tersebut berupa larutan encer yang zat terlarutnya tidak mudah menguap (nonvolatil). Salah satu jenis sifat koligatif larutan adalah tekanan osmotik. Tekanan osmotik merupakan tekanan yang diperlukan untuk mengimbangi desakan pelarut (air) yang akan masuk melalui membran semipermeabel. Suatu larutan yang memiliki tekanan osmotik yang sama dengan tekanan osmotik dalam darah berarti larutan tersebut berisotonik atau berisoosmotik dengan tubuh. Berdasarkan penjelasan di atas, sifat koligatif larutan yang berhubungan dengan wacana tersebut adalah tentang tekananan osmotik.


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Tulislah nama yang benar untuk senyawa di bawah ini menggunakan Sistem Yunani dan Bilangan Oksidasi! (j)PCI5

35

5.0

Jawaban terverifikasi