Athaya G

25 Mei 2022 00:55

Iklan

Athaya G

25 Mei 2022 00:55

Pertanyaan

mengapa ciri ciri planet Mars bisa mendukung kehidupan? kendala apa yang mungkin muncul ketika manusia mencoba penghuni planet Mars?

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

00

:

14

:

29

:

36

Klaim

1

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

U. Amalia

Mahasiswa/Alumni Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung

25 Mei 2022 04:30

Jawaban terverifikasi

Jawaban dari pertanyaan tersebut adalah karena mars memiliki air, sama halnya dengan Bumi. Kendala yang mungkin muncul ketika manusia mencoba penghuni planet Mars adalah memiliki kandungan karbondioksida yang sangat tinggi, sehingga sangat beracun bagi manusia, Mars memiliki gravitasi dan suhu yang rendah bila dibandingkan dengan Bumi, dan memiliki radiasi berbahaya di Mars, yaitu Solar Energetic Particles (SEPs) dan Galactic Cosmic Rays (GCRs). Berikut penjelasannya. Mars adalah planet yang berada di antara Bumi dan Jupiter. Mars memiliki beberapa karakteristik seperti Bumi. Berdasarkan temuan NASA menunjukkan bahwa Mars memiliki air, sama halnya dengan Bumi. Namun, Mars tidak layak huni bagi manusia. Ada beberapa syarat yang harus dimiliki oleh sebuah planet agar dapat dihuni oleh manusia, yaitu antara lain terdapat atmosfer dengan kadar oksigen yang cukup, memiliki kandungan air, memiliki suhu yang tidak terlalu panas atau tidak terlalu dingin, dan memiliki gaya gravitasi yang cukup untuk mendukung aktivitas. Berdasarkan hasil proyek yang dilakukan di Mars Desert Research Station (MDRS) Utah, Amerika (2018), menyebutkan ada beberapa alasan mengapa Mars tidak layak huni bagi manusia yaitu : 1. Atmosfer mars yang tipis dan memiliki kandungan karbondioksida yang sangat tinggi, sehingga sangat beracun bagi manusia. 2. Mars memiliki gravitasi dan suhu yang rendah bila dibandingkan dengan Bumi, serta keterbatasan teknologi untuk bertahan hidup di Mars. 3. Alasan lain adalah terdapat dua kandungan radiasi berbahaya di Mars, yaitu Solar Energetic Particles (SEPs) dan Galactic Cosmic Rays (GCRs). Kedua radiasi ini terbentuk dari partikel-partikel kecil yang bergerak hampir menyerupai kecepatan cahaya yang sangat sulit ditangani oleh tubuh manusia. Jadi, Mars tidak dapat dihuni karena tidak memiliki ciri-ciri planet sebagai pendukung kehidupan manusia. Semoga membantu ya :)


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Berapa kalor yang dilepaskan 40 g besi jika suhunya turun dari 90°C menjadi 60°C? (kalor jenis besi 450 J/kg °C)

11

5.0

Jawaban terverifikasi