18_Nabilah D

07 Desember 2021 13:20

Iklan

18_Nabilah D

07 Desember 2021 13:20

Pertanyaan

Larutan NaHCO3 dielektrolisis dengan katoda dan anoda karbon. Tuliskan reaksi elektrolisis yang terjadi di anoda dan katoda!

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

00

:

15

:

54

:

42

Klaim

12

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

S. SheilaTeacherAssisstant

Mahasiswa/Alumni Universitas Pancasila

01 Januari 2022 17:16

Jawaban terverifikasi

Hai Nabilah, kakak bantu ya. Jawaban untuk pertanyaan kamu adalah Katoda : 2H₂O(l) + 2e⁻ → 2OH⁻(aq) + H₂(g) Anoda : 2H₂O(l) → 4H+(aq) + 4e⁻ + O₂(g) Elektrolisis • Berlawanan dengan reaksi redoks. • Merupakan proses penggunaan energi listrik agar reaksi-reaksi redoks yang tidak spontan dapat dipaksakan berjalan, yaitu melalui penguraian elektrolit menjadi unsur-unsurnya. • Elektrode yang sering digunakan adalah elektrode inert berupa dua batang karbon (C) atau platina (Pt). • Elektrode inert tidak ikut bereaksi, tetapi hanya menyediakan permukaannya sebagai tempat berlangsung reaksi. • Reaksi yang terjadi pada katode dan anode dalam proses elektrolisis: Reaksi pada Katode 1. Ion-ion logam alkali, alkali tanah, Al³⁺, dan ion-ion logam (E˚< -0,83 volt) tidak tereduksi dari larutan, tetapi yang direduksi adalah pelarut (air): 2H2O(l) + 2e → 2OH⁻(aq) + H₂(g) 2. Ion-ion logam (E˚ > -0,83 volt) direduksi menjadi logamnya, diendapkan pada permukaan katode. Lⁿ⁺(aq) + ne → L(s) 3. Ion H⁺ dari asam direduksi menjadi gas hidrogen. 2H⁺(aq) + 2e → H₂(g) 4. Jika digunakan lelehan (cairan) elektrolit tanpa adanya air, maka terjadi reduksi berikut: Lⁿ⁺(aq) + ne → L(s) Diperoleh logam yang diendapkan pada permukaan katode. Reaksi pada Anode 1. Ion-ion sisa asam oksi seperti SO₄²⁻; NO₃⁻; ClO₃⁻ tidak dapat dioksidasi. Yang dioksidasi adalah pelarut (air): 2H₂O(l) → 4H⁺(aq) + 4e + O₂(g) 2. Ion-ion halida (X⁻), yaitu F⁻; Cl⁻; Br⁻; dan I⁻; dioksidasi menjadi halogen (X₂), yaitu F₂, Cl₂, Br₂, dan I₂. 2X⁻ → X₂ + 2e 3. Ion OH⁻ dari basa dioksidasi menjadi gas oksigen: 4OH⁻(aq) → 2H₂O(l) + 4e + O₂(g) 4. Pada proses pemurnian dan penyepuhan logam digunakan anode suatu logam selain C dan Pt, sehingga logam tersebut mengalami oksidasi. L(s) → Lⁿ⁺(aq) + ne Sehingga, untuk soal kamu, larutan NaHCO₃ dielektrolisis dengan katoda dan anoda karbon (C). Karbon merupakan elektrode inert yang tidak akan ikut bereaksi. NaHCO₃ → Na⁺ + HCO₃⁻ Na⁺ merupakan logam alkali, HCO3⁻ merupakan Ion-ion sisa asam oksi. Maka menggunakan aturan nomor 1. Katoda : 2H₂O(l) + 2e⁻ → 2OH⁻(aq) + H₂(g) Anoda : 2H₂O(l) → 4H⁺(aq) + 4e⁻ + O₂(g) Jadi, reaksi elektrolisis yang terjadi di anoda dan katoda adalah: Katoda : 2H₂O(l) + 2e⁻ → 2OH⁻(aq) + H₂(g) Anoda : 2H₂O(l) → 4H⁺(aq) + 4e⁻ + O₂(g) Semoga membantu. Terima kasih sudah bertanya di RoboGuru.


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Tulislah nama yang benar untuk senyawa di bawah ini menggunakan Sistem Yunani dan Bilangan Oksidasi! (j)PCI5

34

5.0

Jawaban terverifikasi