Emran E

20 Desember 2021 16:45

Iklan

Emran E

20 Desember 2021 16:45

Pertanyaan

Jelaskan mengenai saluran penyebaran agama Islam di Indonesia melalui pendidikan!

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

00

:

11

:

15

:

46

Klaim

1

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

S. Suryanti

Mahasiswa/Alumni Universitas Tarumanagara

25 Desember 2021 08:25

Jawaban terverifikasi

Halo Emran E, kakak bantu jawab ya. Dari pesantren muncul tokoh ulama atau mubalig yang menyebarkan Islam melalui dakwah dan pendidikan. Di samping memberikan dakwah kepada masyarakat, banyak juga lulusan dari pondok pesantren mendirikan pondok-pondok pesantren baru, sehingga saluran pendidikan Islam di Indonesia semakin tersebar. Cermati penjelasan berikut! Terdapat beberapa saluran penyebaran pengaruh Islam di Indonesia sehingga bisa tersebar dan perkembangannya pesat di Nusantara, antara lain melalui saluran perdagangan, saluran perkawinan, saluran tasawuf, pendidikan, dan seni budaya. Berkaitan dengan pertanyaan kamu yaitu saluran pendidikan: Perkembangan Islam yang semakin meluas mendorong munculnya para ulama dan mubalig. Para ulama dan mubalig menyebarkan Islam melalui pendidikan dengan mendirikan pondok-pondok pesantren di berbagi daerah. Di pondok-pondok pesantren, kaum muda dari berbagai daerah dan kalangan menimba pengetahuan tentang Islam. Mereka lalu kembali ke daerah asal dan menyebarkan ajaran-ajaran tentang Islam. Saluran ini sangat efektif untuk mempercepat dan memperluas penyebaran Islam hingga ke daerah-daerah yang terpencil. Pesantren-pesantren awal yang ada pada saat itu seperti pesantren Ampel Denta di Surabaya yang didirkan oleh Sunan Ampel atau Pesantren Sunan Giri yang didirikan oleh Sunan Giri. Pesantren Sunan Giri ini bahkan terkenal hingga Maluku. Banyak santri dari Maluku datang dan berguru pada Sunan Giri. Sebagai lembaga pendidikan Islam, pesantren berperan melahirkan guru agama, kiai, atau ulama. Maka dari pesantren inilah muncul tokoh ulama atau mubalig yang menyebarkan Islam melalui dakwah dan pendidikan. Di samping memberikan dakwah kepada masyarakat, banyak juga lulusan dari pondok pesantren mendirikan pondok-pondok pesantren baru, sehingga saluran pendidikan Islam di Indonesia semakin tersebar. Dengan demikian penyebaran agama Islam di Indonesia melalui saluran pendidikan yaitu dari pesantren muncul tokoh ulama atau mubalig yang menyebarkan Islam melalui dakwah dan pendidikan. Di samping memberikan dakwah kepada masyarakat, banyak juga lulusan dari pondok pesantren mendirikan pondok-pondok pesantren baru, sehingga saluran pendidikan Islam di Indonesia semakin tersebar. Semoga bermanfaat ya. Terima kasih telah bertanya di Roboguru :)


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Apakah benar NIBKD dan MBKS dibentuk guna menghadapi kekuatan Belanda? Jelaskan!

28

5.0

Jawaban terverifikasi