Agung S

24 Februari 2022 15:05

Iklan

Agung S

24 Februari 2022 15:05

Pertanyaan

Jelaskan latar belakang dibentuknya aliansi pertahanan ANZUS di kawasan Asia Pasifik menurut Perry C. Spender.

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

00

:

01

:

20

:

53

Klaim

1

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

P. Rafika

Mahasiswa/Alumni Universitas Indonesia

02 Maret 2022 10:41

Jawaban terverifikasi

Hai Agung S., kakak bantu jawab ya. Menurut Spender, pembentukan ANZUS dilatarbelakangi oleh pandangan Spender akan pembentukan pakta pertahanan di kawasan Asia Pasifik. Tindakan ini sebagai upaya untuk stabilisasi kawasan Asia Pasifik. Untuk lebih detailnya, yuk simak penjelasan berikut. Australia New Zealand United States (ANZUS) merupakan aliansi pertahanan dan keamanan di kawasan Pasifik yang terdiri dari Australia, Selandia Baru, dan Amerika Serikat. Pendirian ANZUS berawal dari keinginan Amerika Serikat untuk menjaga pengaruh politik dan militernya di kawasan Pasifik. Pasca kemenangan pada Perang Pasifik melawan Jepang, Amerika Serikat terus menjalin hubungan baik dengan negara-negara Pasifik, termasuk Australia dan Selandia Baru. Percy C. Spender adalah Menteri Luar Negeri Australia (1949-1951). Spender menginginkan agar Australia membentuk pakta keamanan di kawasan Pasifik. Pakta keamanan ini sebagai usaha untuk membuat kondisi politik yang stabil di kawasan Asia-Pasifik. Apalagi pada masa perang dingin ada pengaruh oleh kedua blok untuk berusaha memberikan simpati kepada negara-negara yang baru merdeka untuk bergabung dengan mereka. Keadaan ini perlu segera diantisipasi, khususnya ketakutan akan bahaya komunis di Asia. Spender menyatakan bahwa bahaya yang paling besar adalah komunis dari Cina yang merupakan basis komunis di Asia. Dikhawatirkan komunis ini menyebar ke Asia-Pasifik, khususnya Asia Tenggara. Kekhawatiran Spender ini, ia kemukakan di depan House of Representatives pada 9 Maret 1950, bertepatan dengan setengah tahun berdirinya RRC (Republik Rakyat Cina) 1 Oktober 1949 yang dipimpin oleh Mao Tse Tung. Australia melihat bahwa situasi damai atau perang di wilayah Asia-Pasifik akan berpengaruh bagi keamanan wilayahnya. Untuk itu Australia selalu siap mengawasi demi kepentingan politik dan perdamaian sehingga diperlukan pakta keamanan di kawasan tersebut yang akan didukung oleh Amerika Serikat. Inisiatif Spender ini didukung oleh Menlu New Zealand, Frederick W Doidge. Selanjutnya pada Februari 1951 di Cambera, Doidge bersama Spender ikut dalam pembicaraan bersama John Foster Dulles sebagai wakil Presiden Truman untuk mendiskusikan mengenai konsep awal dari Perjanjian ANZUS. Semoga membantu ya.


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Apakah benar NIBKD dan MBKS dibentuk guna menghadapi kekuatan Belanda? Jelaskan!

29

5.0

Jawaban terverifikasi