Aara R

06 Januari 2022 22:59

Iklan

Aara R

06 Januari 2022 22:59

Pertanyaan

jelaskan dua ciri musik ansambel

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

01

:

17

:

50

:

32

Klaim

1

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

W. Koko

05 Februari 2022 03:22

Jawaban terverifikasi

Halo, Aara, terimakasih sudah bertanya di Roboguru. Kakak bantu jawab ya. Jawaban atas pertanyaan tersebut adalah: 1. Musik ansambel dimainkan secara bersama-sama dengan terdiri dari beberapa alat musik, atau bila alat musik yang digunakan sama maka akan dimainkan dengan jumlah banyak dan dimainkan secara bersama-sama. 2. Adanya harmonisasi bunyi berupa kombinasi semua alat musik yang menciptakan perpaduan harmonisasi. Berikut ini penjelasannya: Yang dimaksud dengan Ansambel adalah permainan musik yang dilakukan bersama sama dengan memakai banyak alat musik (berbeda) sebagai pengiring. Adapun lagu lagu yang dimainkan adalah jenis lagu dengan arasemen sederhana. Ansambel merupakan jenis musik yang lazim dimainkan di dalam ruangan tertutup dan dengan jumlah penikmat yang cenderung terbatas. Oleh sebab itu, musik ansambel sering juga disebut dengan musik kamar. Secara umum, Ansambel dibagi ke dalam dua kelompok yakni: -Musik ansambel sejenis. -Musik ansambel campuran. Musik Ansambel Sejenis adalah bentuk penyajian musik dengan memakai sejumlah alat alat musik yang sejenis. Misalnya adalah ansambel rekorder. Musik Ansambel Campuran adalah bentuk penyajian musik dengan memakai beberapa alat musik berlainan jenis dan dimainkan secara bersama-sama. Misalnya adalah ansambel pianika, gitar, ansambel triangle dan lain lain. Berikut ini adalah dua (lebih) ciri-ciri dari musik ansambel: -Ansambel dimainkan bersama-sama (banyak orang) -Ansambel menggunakan beberapa alat musik sebagai pengiring -Ansambel dimainkan pada ruangan tertutup sehingga sering disebut sebagai musik kamar. -Ansambel umumnya memainkan lagu yang sederhana, tidak panjang. -Menekankan pada harmonisasi bunyi. -Umumnya pemainan ansambel yang berkelompok tersebut sifatnya tetap. Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah musik ansambel dimainkan secara bersama-sama dengan terdiri dari beberapa alat musik, atau bila alat musik yang digunakan sama maka akan dimainkan dengan jumlah banyak dan dimainkan secara bersama-sama.


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

apa birama lagu alam bebas

9

0.0

Jawaban terverifikasi