Rahmat S

19 Januari 2022 16:33

Iklan

Rahmat S

19 Januari 2022 16:33

Pertanyaan

Jelaskan alasan perubahan keanggotaan PPKI dinilai langkah yang strategis!

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

02

:

22

:

48

:

55

Klaim

2

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

S. Salsabilla

Mahasiswa/Alumni Universitas Pendidikan Indonesia

24 Januari 2022 00:08

Jawaban terverifikasi

Hai Rahmat S, Kakak bantu jawab ya. Jawaban yang tepat dari pertanyaan di atas adalah, karena menjadikan PPKI murni dibentuk bangsa Indonesia untuk mempersiapkan kelahiran Negara Kesatuan Republik Indonesia dan kesan bahwa PPKI bentukan Jepang hilang. Untuk lebih jelasnya, yuk simak penjelasan berikut. Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia (PPKI) terbentuk pada 7 Agustus 1945. PPKI merupakan perubahan dari Badan Persiapan Usaha Penyidik Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI). Pada 1 Maret 1945, BPUPKI atau Dokuritsu Junbi Cosakai dibentuk atas arahan komandan pasukan pendudukan Jepang di Indonesia, Kumaaikici Harada. BPUPKI diketuai oleh Radjiman Wedyodiningrat dan wakilnya Hibagase Yosio serta Soeroso. BPUPKI dibentuk dengan tujuan mempersiapkan kemerdekaan Indonesia. Jepang membutuhkan bantuan Indonesia untuk memenangkan Perang Asia Timur Raya. Maka dari itu, BPUPKI adalah iming-iming kemerdekaan oleh Jepang agar Indonesia mau membantu Jepang. Adapun PPKI dibentuk pada 9 Agustus 1945 karena tugas BPUPKI yang telah bubar belum tuntas secara keseluruhan yakni UUD yang dibentuk belum disahkan, maka dibentuklah PPKI guna meneruskan misi dan tugas BPUPKI. Segala bentuk hasil keputusan musyawarah PPKI sama sekali tidak berhubungan dengan kepentingan penjajah. PPKI diketuai oleh Ir. Soekarno dan wakilnya Drs. Moh. Hatta. Hal ini berbeda dengan BPUPKI yang petingginya terdapat orang Jepang. Anggota PPKI lebih sedikit dibandingkan BPUPKI, yaitu 21 orang dan merupakan perwakilan dari daerah-daerah di Indonesia. 21 anggota PPKI di antaranya, 12 orang berasal dari Jawa, 3 orang dari Sumatera, 2 dari Sulawesi, 1 orang masing-masing dari Kalimantan, Nusa Tenggara, Maluku, dan 1 perwakilan etnis Tionghoa. Perombakan dalam keanggotaan PPKI yang mayoritas merupakan orang asli Indonesia ini tanpa sepengetahuan Jepang. Hal ini berbeda dengan BPUPKI, yang keanggotaannya bercampur dengan orang Jepang, yakni terdiri dari 60 orang Indonesia dan 7 orang Jepang. Perubahan-perubahan dari BPUPKI kepada PPKI di atas bertujuan untuk menghilangkan kesan bahwa PPKI bentukan Jepang. Semoga membantu ya...


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Apakah benar NIBKD dan MBKS dibentuk guna menghadapi kekuatan Belanda? Jelaskan!

24

5.0

Jawaban terverifikasi