Chelonia I

28 Mei 2022 07:46

Iklan

Iklan

Chelonia I

28 Mei 2022 07:46

Pertanyaan

Gambar di atas menunjukkan adanya gangguan pada organ reproduksi manusia yang menyebabkan seseorang menderita penyakit reproduksi. Sekarang, diskusikan permasalahan permasalahan berikut bersama teman sebangku Anda 1. Apa nama penyakit yang ditunjukkan oleh gambar (a) dan (b)

alt

8

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

Iklan

S. A.

29 Mei 2022 01:58

Jawaban terverifikasi

Jawabannya adalah endometriosis dan benign prostatic hyperplasia (BPH) a. Endometriosis Endometriosis adalah suatu kondisi ketika endometrium tumbuh di luar dinding rahim, seperti di ovarium, peritoneum, usus, vagina, ataupun saluran kemih. Penyakit ini biasanya diderita oleh perempuan. Endometriosis ini dapat disebabkan karena adanya gangguan aliran darah menstruasi, perubahan sel-sel dari jaringan lainnya menjadi sel penyusun endometrium, ataupun disebabkan karena adanya perpindahan sel endometrium melalui aliran getah bening. Penderita endometrium biasanya akan mengalami gejala, seperti nyeri, kram hebat di bagian bawah dari perut atau panggul, nyeri saat berhubungan seksual, volume darah menstruasi yang lebih banyak dari normal, dan diare. Penyakit ini sebenarnya dapat dicegah dengan cara rutin melakukan olahraga, menjaga berat badan supaya tetap pada kisaran normal, mengurangi konsumsi makanan ataupun minuman yang mengandung kafein dan alkohol. b. Benign prostatic hyperplasia (BPH) Benign prostatic hyperplasia (BPH) adalah suatu kondisi ketika terjadi pembesaran pada kelenjar prostat. Kelenjar prostat ini dimiliki oleh laki-laki saja sehingga penderitanya tentunya adalah laki-laki. Penyakit ini biasanya akan diderita oleh laki-laki berusia 60 tahun ke atas. Penyebab dari penyakit ini adalah terjadinya perubahan keseimbangan kadar hormon seksual seiring bertambahnya usia. Selain itu, risiko seorang laki-laki dapat menderita penyakit ini dapat meningkat apabila usia dari orang tersebut lebih dari 60 tahun, kurang berolahraga, memiliki berat badan lebih dari normal, menderita diabetes, menderita penyakit jantung, memiliki riwayat keluarga yang mengalami gangguan prostat, dan seseorang yang rutin mengonsumsi obat hipertensi jenis penghambat beta. Seseorang yang menderita penyakit ini biasanya akan mengalami gangguan saat akan buang air kecil, seperti urin sulit untuk keluar sehingga perlu mengenjan, sering buang air kecil pada malam hari, dsb. Dengan demikian, nama penyakit yang ditunjukkan oleh gambar a adalah endometriosis sedangkan gambar b adalah benign prostatic hyperplasia (BPH)


Iklan

Iklan

lock

Yah, akses pembahasan gratismu habis


atau

Dapatkan jawaban pertanyaanmu di AiRIS. Langsung dijawab oleh bestie pintar

Tanya Sekarang

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke Forum

Biar Robosquad lain yang jawab soal kamu

Tanya ke Forum

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

pada saat pelajaran olahraga, pak guru meminta siswa untuk bermain pemanasan senam, gerakan yang dilakukan adalah merentangkan tangan untuk merapikan barisan dan untuk mengatur jaraknya dengan siswa sebelahnya. setelah barisan dan jarak sudah sesuai, siswa kembali menurunkan tangannya. gerakan tersebut adalah cerminan dari gerakan…

287

2.0

Jawaban terverifikasi