Agung S

03 Februari 2022 16:34

Iklan

Agung S

03 Februari 2022 16:34

Pertanyaan

Dimana teks Proklamasi Kemerdekaan Indonesia dibacakan?

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

01

:

22

:

33

:

28

Klaim

2

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

A. Tri

Mahasiswa/Alumni Universitas Negeri Surabaya

05 Februari 2022 06:20

Jawaban terverifikasi

Halo Agung S, Kakak bantu jawab ya, Proklamasi kemerdekaan Indonesia dibacakan oleh Ir. Soekarno yang didampingi oleh Drs. Mohammad Hatta di Jalan Pegangsaan Timur 56, Jakarta Pusat, pada hari Jumat, 17 Agustus 1945. Nah, agar kamu lebih paham, perhatikan penjelasan berikut ini ya, Sebelumnya, pada tengah hari 15 Agustus, siaran radio Jepang yang mengumumkan penyerahan Jepang juga diterima di Jakarta. Pidato radio tersebut sangat mengejutkan, tidak saja bagi para pembesar pemerintah pendudukan Jepang, tapi juga terhadap semua tokoh perjuangan Indonesia. Tidak lama setelah pidato radio tersebut, Soekarno, Mohammad Hatta, dan Achmad Soebardjo mendapat kepastian tentang berita penyerahan itu dari Laksamana Muda Maeda Tadashi. Keesokan harinya, pada 16 Agustus, mereka berkumpul di rumah Laksamana Maeda di Jalan Pejambon 2 (sekarang Jalan Imam Bonjol 1) untuk membicarakan segala sesuatu yang berhubungan dengan persiapan proklamasi kemerdekaan, sekaligus rapat menyiapkan teks proklamasi. Penyusunan teks proklamasi dilakukan oleh Soekarno, M. Hatta, Achmad Soebardjo, dan disaksikan oleh Soekarni, B.M. Diah, Sudiro, dan Sayuti Melik. Teks proklamasi ditulis di ruang makan Laksamana Maeda oleh Ir. Soekarno. Kemudian Soekarni mengusulkan agar yang menandatangani teks proklamasi itu adalah Ir. Soekarno dan Drs. Mohamad Hatta, atas nama bangsa Indonesia. Setelah konsep selesai dan disepakati, Sayuti menyalin dan mengetik naskah proklamasi tersebut menggunakan mesin ketik yang diambil dari kantor perwakilan AL Jerman, milik Mayor (Laut) Dr. Hermann Kandeler. Pagi harinya, 17 Agustus 1945, proklamasi pun dibacakan di kediaman Soekarno, di Jalan Pegangsaan Timur 56 (sekarang Jalan Proklamasi 1). Pada awalnya, pembacaan proklamasi akan dilakukan di Lapangan Ikada, namun kemudian dipindah ke kediaman Soekarno atas alasan keamanan. Acara dimulai pada pukul 10.00 dengan pembacaan proklamasi oleh Soekarno, dan disambung pidato singkat tanpa teks. Kemudian bendera Merah Putih, yang telah dijahit oleh Ibu Fatmawati, dikibarkan, disusul dengan sambutan oleh Soewirjo, wakil walikota Jakarta saat itu, dan Moewardi, pimpinan Barisan Pelopor. Semoga bisa membantu ya, semangat !


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Apakah benar NIBKD dan MBKS dibentuk guna menghadapi kekuatan Belanda? Jelaskan!

28

5.0

Jawaban terverifikasi