RIOHADI P

31 Agustus 2021 00:29

Iklan

RIOHADI P

31 Agustus 2021 00:29

Pertanyaan

Dalam sejarah dikenal istilah periodisasiatau pembabakan sejarah. Manfaat kajian sejarah berdasarkan periodisasi adalah

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

01

:

08

:

26

:

18

Klaim

3

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

N. Shoimah

Mahasiswa/Alumni Universitas Negeri Yogyakarta

31 Agustus 2021 08:43

Jawaban terverifikasi

Halo Riohadi Dalam sejarah dikenal istilah periodisasi, yaitu pengklasifikasian peristiwa-peristiwa sejarah dalam tahap-tahap dan pembabakan tertentu. Sebelum menyusun periodisasi, para sejarawan akan membuat klasifikasi peristiwa yang akan dikajinya. Periodisasi dalam sejarah diperlukan karena penting bagi kita agar dapat mengadakan tinjauan secara menyeluruh terhadap peristiwa-peristiwa yang telah terjadi dan saling berhubungan dalam berbagai aspek. Periodisasi dapat disusun berdasarkan perkembangan politik, sosial-ekonomi, kebudayaan, agama, dan sebagainya. Setiap penulis sejarah bebas dalam menetapkan periodisasi, tergantung pada pendiriannya. Untuk memudahkan bagaimana kehidupan manusia dalam rentang waktu itu, maka dibuatlah periodisasi. Maksud dari periodisasi ini untuk memudahkan bagaimana perkembangan kehidupan manusia dari waktu ke waktu. Periodisasi dibuat dengan tujuan agar dapat diketahui ciri khas atau karakteristik kehidupan manusia pada masing-masing periode, sehingga kehidupan manusia mudah dipahami. Dalam periodisasi ini akan diketahui mengenai perkembangan kehidupan manusia, kesinambungan antara periode yang satu dengan periode berikutnya, terjadi atau tidaknya pengulangan fenomena yang terjadi, dan perubahan dari periode yang awal sampai pada periode-periode berikutnya. Periodisasi bertujuan membuat klasifikasi dalam sejarah sehingga akan memudahkan kita memahami peristiwa-peristiwa sejarah secara kronologis. Melalui periodisasi, kita menjadi mudah untuk memahami hal-hal sebagai berikut. 1. Perkembangan manusia dari waktu ke waktu. 2. Kesinambungan antarperiode. 3. Kemungkinan terjadinya fenomena yang berulang. 4. Perubahan yang terjadi dari periode awal ke periode berikutnya. Dengan demikian, manfaat kajian sejarah berdasarkan periodisasi adalah mempermudah pembaca mengetahui peristiwa sejarah secara kronologis. Mapel: Sejarah Kelas: 10 SMA Topik: Cara Berpikir Sejarah Semoga membantu ya.


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Apakah benar NIBKD dan MBKS dibentuk guna menghadapi kekuatan Belanda? Jelaskan!

28

5.0

Jawaban terverifikasi