Bufo M

10 Juni 2022 07:21

Iklan

Bufo M

10 Juni 2022 07:21

Pertanyaan

berikut ini pernyataan tentang piramida ekologi. (1) populasi terbesar terdapat pada produsen (2) produsen merupakan kelompok yang paling sedikit menyimpan energi (3) biomassa terbesar ditemukan pada predator puncak (4) energi yang hilang pada setiap tropik sekitar 10% pernyataan yang benar adalah ....

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

00

:

02

:

59

:

57

Klaim

4

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

A. Agustina

Mahasiswa/Alumni Universitas Padjadjaran

12 Juni 2022 21:16

Jawaban terverifikasi

Pernyataan yang benar adalah nomor 1. Komposisi komponen biotik penyusun suatu ekosistem dapat digambarkan dalam suatu piramida ekologi. Sesuai dengan namanya, piramida ekologi memiliki bentuk seperti piramida , yaitu Iimas segi empat dengan bagian dasar lebih Iebar dan makin ke ujung, makin sempit. Piramida ekologi memberikan gambaran kasar tentang pengaruh hubungan rantai makanan bagi kelompok ekologi secara menyeluruh. Ada tiga macam pirarnida ekologi, yaitu piramida jumlah individu, piramida biomassa, dan piramida energi. - Piramida jumlah individu adalah suatu piramida yang menunjukkan jumlah relatif organisme dalam suatu rantai makanan. Dalam suatu ekosistem alami, umumnya jumlah produsen lebih banyak daripada jumlah konsumen I, jumlah konsumen I lebih banyak daripada jumlah konsumen II, dan jumlah konsumen II lebih banyak daripada jumlah konsumen III, dan seterusnya, sehingga populasi terbesar terdapat pada produsen yang terletak di bagian dasar piramida. - Piramida biomassa menggambarkan besarnya biomassa komponen biotik suatu ekosistem. Yang dimaksud dengan biomassa adalah massa organisme pada tiap tingkat rantai makanan. Dalam suatu ekosistem alami, total biomassa (berat) produsen lebih besar daripada berat total herbivora (konsumen I) dan berat total herbivora akan lebih besar daripada berat total karnivora (konsumen II). Dengan demikian, biomassa terbesar ditemukan pada produsen yang berada pada alas piramida. - Rantai makanan pada prinsipnya menunjukkan distribusi energi yang terdapat pada setiap tingkatan trofik. Pada ekosistem yang normal, total energi yang dikandung oleh produsen pasti lebih besar daripada energi yang dikandung oleh konsumen tingkat I, energi yang dikandung oleh konsumen tingkat I lebih besar daripada energi yang dikandung oleh konsumen tingkat II, dan energi yang dikandung oleh konsumen tingkat II lebih besar daripada energi yang dikandung oleh konsumen tingkat III. Demikian seterusnya hingga konsumen puncak. Hanya sekitar 10% energi yang ditansfer disimpan sebagai biomassa, sedangkan 90% energi tidak disimpan atau hilang pada tingkat trofik berikutnya. Energi tersebut hilang sebagai panas saat digunakan untuk kegiatan hidup seperti mengejar mangsa, terbuang pada feses atau hilang melalui repirasi. Jadi, pernyataan yang benar adalah pernyataan nomor 1.


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Ciri ciri vertebrata yang hanya dimiliki oleh Aves adalah

40

4.8

Jawaban terverifikasi