Andi M

19 Juni 2022 13:12

Iklan

Andi M

19 Juni 2022 13:12

Pertanyaan

Berapa gram FeS2 (M, = 120) yang kemurniannya 90% harus dibakar untuk memperoleh 2,24 liter SO2 (0°C, 1 atm) berdasarkan reaksi: FeS2(s) + O2(g)→ Fe2O3(s) + SO2(g) a. 5,4g b. 6,0g c . 6,7 g d. 12,0 g e. 21,6 g

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

01

:

01

:

03

:

47

Klaim

13

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

G. Pramiyanti

19 Juni 2022 13:30

Jawaban terverifikasi

Massa FeS2 yang kemurniannya 90% sebesar c. 6,7 gram. Pembahasan : Persamaan reaksi menunjukkan kejadian yang terjadi pada saat reaksi kimia berlangsung menggunakan lambang kimia. Zat yang ada di kiri tanda panah disebut pereaksi/reaktan, sedangkan zat di kanan tanda panah disebut hasil reaksi/produk. Dimana perhitungan stoikiometri mengikuti konsep mol dan hukum dasar kimia yang berlaku. Diketahui : V SO2 = 2,24 Liter (STP) mol SO2 = V (STP)/22,4 = 2,24 Liter/22,4 Liter.mol-1 mol SO2 = 0,1 mol Reaksi setelah disetarakan : 4 FeS2 (s) + 11 O2 (g) --> 2 Fe2O3 (s) + 8 SO2 (g) mol FeS2 = 1/2 x mol SO2 mol FeS2 = 1/2 x 0,1 mol = 0,05 mol Massa FeS2 murni = mol FeS2 x Mr Massa FeS2 murni = 0,05 mol x 120 gram.mol-1 Massa FeS2 murni= 6 gram Massa FeS2 dengan kemurnian 90 % adalah = (100/90) x Massa FeS2 murni = (100/90) x 6 gram = 6,7 gram Dengan demikian massa FeS2 yang kemurniannya 90% sebesar c. 6,7 gram.


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Tulislah nama yang benar untuk senyawa di bawah ini menggunakan Sistem Yunani dan Bilangan Oksidasi! (j)PCI5

27

5.0

Jawaban terverifikasi