Agung S

18 April 2022 06:04

Iklan

Agung S

18 April 2022 06:04

Pertanyaan

Bagaimana pendapat anda tentang perbedaan pembentukan pemerintahan di awal kemerdekaan dengan pemerintahan saat ini?

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

01

:

12

:

08

:

09

Klaim

4

3

Jawaban terverifikasi

Iklan

S. SALSABILLA

Mahasiswa/Alumni Universitas Pendidikan Indonesia

11 Agustus 2022 08:38

Jawaban terverifikasi

Jawaban yang tepat adalah, jika pada masa awal kemerdekaan kerap terjadi pergantian sistem seperti dari presidensil menjadi perlementer yang membuat jalannya roda pemerintahan tidak berlangsung dengan lancar dan kondisi politik Indonesia tidak stabil. Sedangkan saat ini sudah stabil dan tetap dengan sistem pemerintahan yang dianut yakni presidensil, dimana kedudukan Presiden sebagai kepala negara dan kepala pemerintahan. Untuk lebih jelasnya, yuk simak penjelasan berikut. Sistem pemerintahan yang pernah diterapkan terutama pada Masa Awal Kemerdekaan, adalah sistem presidensil dan parlementer. Sistem parlementer dalam penerapan pemerintahannya parlemen lah yang memiliki peranan penting, termasuk untuk mengangkat seorang Perdana Menteri. Dalam sistem parlementer terdapat seorang Presiden sebagai simbol atau Kepala Negara dan Perdana Menteri sebagai kepala pemerintahan, konsekuensinya maka kabinet bertanggung jawab kepada Parlemen. Sementara sistem pemerintahan Presidensil Presiden selain sebagai Kepala Negara, juga sebagai Kepala Pemerintahan, konsekuensinya kabinet bertanggung jawab langsung kepada presiden. Perubahan yang kerap terjadi dalam perpolitikan karena masih mencari sistem pemerintahan yang tepat pada masa awal kemerdekaan tersebut membuat jalannya roda pemerintahan tidak berlangsung dengan lancar dan kondisi politik Indonesia tidak stabil. Sistem pemerintahan yang dianut oleh Indonesia saat ini sudah tetap, yakni sistem presidensil. Dimana kedudukan Presiden sebagai kepala negara dan kepala pemerintahan. Dalam menjalankan roda pemerintahan Presiden dibantu oleh kementerian negara. Dengan sistem pemerintahan yang sudah tetap tersebut membuat jalannya roda pemerintahan berlangsung dengan lancar dan pasti. Dengan demikian, perbedaan pembentukan pemerintahan di awal kemerdekaan dengan pemerintahan saat ini, jika pada masa awal kemerdekaan kerap terjadi pergantian sistem seperti dari presidensil menjadi perlementer yang membuat jalannya roda pemerintahan tidak berlangsung dengan lancar dan kondisi politik Indonesia tidak stabil. Sedangkan saat ini sudah stabil dan tetap dengan sistem pemerintahan yang dianut yakni presidensil, dimana kedudukan Presiden sebagai kepala negara dan kepala pemerintahan.


Iklan

Depzzy D

06 Agustus 2024 05:21

adakah dampak positif dan negatif nya


Depzzy D

06 Agustus 2024 05:22

adakah dampak positif dan negatif nya pemerintah awal kemerdekaan dengan pemerintah sekarang


Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Apakah benar NIBKD dan MBKS dibentuk guna menghadapi kekuatan Belanda? Jelaskan!

28

5.0

Jawaban terverifikasi