Andy D

01 Februari 2022 12:55

Iklan

Andy D

01 Februari 2022 12:55

Pertanyaan

Bacalah teks biografi berikut. Ki Hajar Dewantara Pendiri Taman Siswa ini adalah Bapak Pendidikan Nasional. Ia lahir di Yogyakarta pada tanggal 2 Mei 1889. Hari lahirnya diperingati sebagai Hari Pendidikan Nasional. Ajarannya yang terkenal adalah tut wuri handayani 'di belakang memberikan dorongan; ing madya mangun karsa 'di tengah menciptakan peluang untuk berprakarsa; dan ing ngarsa sungtulada 'di depan memberikan teladan'. Ia wafat di Yogyakarta pada tanggal 28 April 1959 dan dimakamkan di sana. Perjalanan hidupnya benar-benar diwarnai perjuangan dan pengabdian demi kepentingan bangsanya. Ia menamatkan sekolah dasar di ELS (Sekolah Dasar Belanda). Ia sempat melanjutkan ke STOVIA (Sekolah Dokter Bumiputera), tetapi tidak sampai tamat karena sakit. Selanjutnya, ia bekerja sebagai wartawan di beberapa surat kabar, antara lain Sedyotomo, Midden Java, De Express, Oetoesan Hindia, Kaoem Moeda, Tjahaja Timoer dan Poesara. Pada masanya, ia tergolong penulis andal. Tulisan-tulisannya sangat komunikatif dan tajam sehingga mampu membangkitkan semangat antikolonial bagi pembacanya. Selain ulet sebagai seorang wartawan muda, ia juga aktif dalam organisasi dan politik. Pada tahun 1908, ia a ktif di seksi propaganda Boedi Oetomo untuk mensosialisasikan dan menggugah kesadaran masyarakat Indonesia. Hal ini berkaitan dengan pentingnya persatuan dan kesatuan dalam berbangsa dan bernegara. Keistimewaan tokoh dalam teks tersebut adalah .... A. pekerja yang bergaul bebas, idealis, semangat B. berdedikasi tinggi, ramah dalam bergaul, jujur, dan adil C. pejuang sejati, mempunyai cita-cita tinggi, cinta tanah air D. penulis yang andal, ulet, dan mampu membangkitkan semangat

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

02

:

11

:

24

:

07

Klaim

2

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

R. Adawiyah

Mahasiswa/Alumni Universitas Jember

07 Februari 2022 21:12

Jawaban terverifikasi

Halo, Andy D, terima kasih sudah bertanya di Roboguru. Kakak bantu jawab ya. Jawaban dari soal di atas adalah D. Untuk memahami alasan jawaban tersebut, silakan cermati pembahasan berikut. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), biografi adalah riwayat hidup (seseorang) yang ditulis oleh orang lain. Adapun struktur teks biografi sebagai berikut. 1) Orientasi, yaitu bagian pengenalan tokoh. Bagian ini berisi gambaran awal tentang tokoh yang berkenaan dengan pertanyaan siapa, kapan, dan di mana. 2) Kejadian penting, yaitu bagian tentang peristiwa yang dialami tokoh. Misalnya, kejadian penting yang dialami tokoh, masalah yang dihadapinya, hal menarik dan mengesankan yang dialami tokoh juga diuraikan dalam bagian ini. 3) Reorientasi, yaitu bagian simpulan tentang kejadian penting yang telah dipaparkan atau tentang pandangan penulis terhadap tokoh yang telah diceritakannya. Reorientasi bersifat opsional, sehingga tidak selalu ada dalam biografi. Keistimewaan tokoh merupakan kelebihan khusus yang dimiliki tokoh dalam kehidupannya yang mungkin tidak dijumpai pada tokoh lainnya sehingga menjadi daya tarik tersendiri. Adapun cara menentukan keistimewaan tokoh dalam teks biografi sebagai berikut. 1) Mendata peristiwa-peristiwa yang dialami tokoh. 2) Mendata bagaimana cara tokoh menghadapi kesulitan dan problematika hidupnya. 3) Mendata sikap-sikap konsisten tokoh dalam menghadapi kesulitan dan problematika hidupnya. 4) Menyimpulkan keistimewaan tokoh yang mungkin tidak dijumpai pada tokoh lainnya dalam membuat suatu perubahan dari peristiwa tertentu. Berdasarkan pemaparan tersebut, keistimewaan tokoh dalam teks di atas adalah penulis yang andal, ulet, dan mampu membangkitkan semangat karena keistimewaan tersebut diungkapkan melalui kalimat pada bagian kejadian penting yang berbunyi "Pada masanya, ia tergolong penulis andal. Tulisan-tulisannya sangat komunikatif dan tajam sehingga mampu membangkitkan semangat antikolonial bagi pembacanya." Dengan demikian, jawaban yang benar adalah D. Semoga membantu.


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

1. Sejak kecil kau telah akrab dengan lingkungan sekolah ini karena sering diajak ibumu kemari. Tak heran ketika sudah waktunya untuk masuk sekolah, kau begitu **supel** dan teman-temanmu pun sudah banyak. Mereka umumnya murid-murid yang pernah diajar ibumu waktu kelas satu. Sedangkan aku? Aku waktu itu baru saja pindah ke kota kecil ini. Makna kata bercetak tebal dalam kutipan cerpen tersebut adalah .... A. ramah C. santun B. sopan D. baik

39

5.0

Jawaban terverifikasi

Teks berikut untuk soai nomor 4. 1) Ilmuwan di berbagai belahan dunia berkejaran dengan waktu untuk menciptakan vaksin guna mengatasi virus Corona jenis baru. Vaksin perlu segera diciptakan karena kematian akibat virus Corona yang terus bertambah dan penyebaran virus yang kian meluas. 2) Pada Jum'at (7-2-2020), Komisi Kesehatan Nasional Cina mencatat jumlah kematian akibat virus Corona baru telah mencapai 636 kasus, sedangkan jumlah warga yang terinfeksi menjadi 31.161 kasus. Kasus terbanyak terjadi di Hubei, Cina, tempat vi kesehatan du niairus pertama muncul. Selain di Cina, virus itu kini telah menyebar ke lebih dari 25 negara. 3) Para ilmuwan bekerja dalam kecepatan penuh untuk menemukan vaksin bagi virus Corona baru atau penyakit pernapasan akut 2019-nCOV. Sebagai pusat epidemic, ilmuwan Cina berupaya menemukan vaksin bagi virus itu. Perkembangan terbaru adalah mereka menciptakan peta genetik virus. 4) Ilmuwan dari Australia, Kanada, hingga Prancis ikut menciptakan berbagai jenis inokulasi bersama sejumlah perusahaan biotek dan vaksin. Beberapa waktu lalu, Kepala Laboratorium Identifikasi Virus dari Institut Peter Doherty untuk Infeksi dan kekebalan, Melbourne, Julian Druce, menyatakan mereka mengembangkan virus Corona versi laboratorium dari tubuh pasien yang terinfeksi untuk uji coba. Tanggapan yang sesuai dengan berita tersebut adalah ... A. Pemerintah Australia telah tanggap menghadapi serangan virus Corona dengan menemukan vaksin virus tersebut. B. Para ilmuan perlu segera mempelajari virus corona yang menjadi masalah besar bagi kesehatan dunia karena persebarannya sangat cepat. C. Masyarakat perlu mawas diri dan menjaga kesehatan dalam menghadapi serangan virus corona yang mulai menyebar di Indonesia, D. Virus corona menjadi masalah besar bagi kesehatan manusia.

13

0.0

Jawaban terverifikasi

Iklan