Delonix R
23 Agustus 2022 21:19
Iklan
Delonix R
23 Agustus 2022 21:19
Pertanyaan
1
1
Iklan
A. Nurrismawati
Mahasiswa/Alumni Universitas Negeri Jakarta
25 Oktober 2022 14:38
Perubahan populasi atau peristiwa dinamika populasi dapat disebabkan oleh interaksi baik berupa kompetisi atau predasi, bencana alam, dan aktivitas manusia.
Pembahasan
Dinamika populasi merupakan perubahan jumlah populasi suatu daerah. Dinamika populasi dapat disebabkan oleh:
a. Interaksi baik berupa kompetisi atau predasi. Hubungan (interaksi) antar makhluk hidup dapat bersifat menguntungkan atau merugikan sehingga mempengaruhi jumlah spesies yang hidup dalam suatu lingkungan. Kompetisi merupakan sebuah persaingan beberapa jenis makhluk hidup yang bertujuan untuk mendapatkan makanan, pasangan, atau wilayah. Predasi merupakan peristiwa dimana suatu jenis hewan memangsa hewan lainnya. Bertambah atau berkurangnya jumlah suatu spesies dapat mempengaruhi populasi.
b. Bencana alam. Adanya bencana alam seperti gunung meletus atau tsunami dapat mempengaruhi dinamika populasi makhluk hidup tertentu di suatu wilayah.
c. Aktivitas manusia. Kegiatan seperti menebang hutan, pertambangan, pembangunan kota, dan perburuan hewan, serta pencemaran lingkungan dapat mengubah tatanan suatu populasi di sebuah wilayah.
Dengan demikian, perubahan populasi atau peristiwa dinamika populasi dapat disebabkan oleh interaksi baik berupa kompetisi atau predasi, bencana alam, dan aktivitas manusia.
· 0.0 (0)
Iklan
Tanya ke AiRIS
Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

LATIHAN SOAL GRATIS!
Drill Soal
Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian


Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!