Akfika Z

06 Desember 2023 11:35

Iklan

Akfika Z

06 Desember 2023 11:35

Pertanyaan

apa hubungan antara berkembangnya paham merkantilisme dengan penjelajahan samudra

apa hubungan antara berkembangnya paham merkantilisme dengan penjelajahan samudra

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

02

:

02

:

26

:

00

Klaim

11

2

Jawaban terverifikasi

Iklan

Grey G

06 Desember 2023 11:42

Jawaban terverifikasi

Merkantilisme yang dijalankan oleh negara-negara Eropa mendorong berkembangnya kolonialisme dan imperialisme. Negara-negara Eropa tersebut mulai melakukan kerja sama dalam bidang ekonomi dan terlibat perdagangan internasional yang mendorong perkembangan pelayaran bangsa-bangsa Eropa. paham merkantilisme menyebabkan bangsa Eropa mempunyai motivasi untuk menambah kekayaannya, bahkan dengan cara mengambil sumber daya dari luar Eropa. Jadi paham merkantilisme dikatakan sebagai salah satu faktor pendorong bangsa pelayaran samudra.


Iklan

B. Hindarto

Mahasiswa/Alumni Universitas Negeri Jakarta

07 Desember 2023 02:55

Jawaban terverifikasi

Jawabannya adalah paham merkantilisme menyebabkan bangsa Eropa mempunyai motivasi untuk menambah kekayaannya, bahkan dengan cara mengambil sumber daya dari luar Eropa. Hal inilah yang menyebabkan paham merkantilisme dikatakan sebagai salah satu faktor pendorong bangsa Eropa melakukan pelayaran samudra. Simak pembahasannya yuk, Merkantilisme adalah teori ekonomi yang menyatakan kesejahteraan suatu negara ditentukan oleh banyaknya aset yang dimiliki serta besarnya volume perdagangan antarnegara. Aset yang dimaksud adalah mineral berharga, seperti emas, perak, dan komoditas lainnya. Modal ini bisa diperbesar jumlahnya dengan meningkatkan ekspor dan menurunkan impor. Merkantilisme berkembang pada abad ke-15 hingga 17 di Eropa. Negara-negara yang menganut aliran ini di antaranya adalah Inggris, Prancis, Portugal, Spanyol, dan Belanda. Pada awalnya, mereka berdagang dengan sesama bangsa Eropa. Untuk mencapai tujuan tersebut, mereka berupaya memonopoli jalur perdagangan penting di Eropa. Dalam perkembangannya, mereka mengarahkan perhatiannya pada sumber-sumber logam mulia dan komoditas-komoditas berharga lain di luar Eropa. Hal inilah yang memicu mereka melakukan penjelajahan samudra. Dengan demikian, paham merkantilisme menyebabkan bangsa Eropa mempunyai motivasi untuk menambah kekayaannya, bahkan dengan cara mengambil sumber daya dari luar Eropa. Hal inilah yang menyebabkan paham merkantilisme dikatakan sebagai salah satu faktor pendorong bangsa Eropa melakukan pelayaran samudra.


Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Apakah benar NIBKD dan MBKS dibentuk guna menghadapi kekuatan Belanda? Jelaskan!

24

5.0

Jawaban terverifikasi