Alahsar B

14 Maret 2022 07:50

Iklan

Alahsar B

14 Maret 2022 07:50

Pertanyaan

Amir syarifuddin membentuk biro perjuangan yang merupakan gabungan dari lascar-laskar perjuangan. Hal ini mendapatkan kritikan dari perwira-perwira TNI karena berakibat pada… A. Dualism pertahanan nasional B. Persaingan tidak sehat dengan TNI C. Biro perjuangan tidak memiliki struktur organisasi yang jelas D. Biro perjuangan terdiri atas kelompok orang yang belum terlatih E. Biro perjuangan hanya strategi untuk melumpuhkan TNI

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

01

:

07

:

52

:

00

Klaim

15

2

Jawaban terverifikasi

Iklan

N. Halimah

Mahasiswa/Alumni Universitas Indraprasta PGRI

20 Maret 2022 02:59

Jawaban terverifikasi

Hai Alahsar B, kakak bantu jawab ya. Jawaban yang tepat adalah yang A. Dualisme pertahanan nasional. Untuk lebih jelasnya, yuk pahami penjelasan berikut. Sejak menjabat sebagai menteri pertahanan, Amir Syarifuddin membentuk biro perjuangan yang merupakan gabungan dari lascar-laskar perjuangan. Bung Amir menghendaki tentara kita haruslah tentara rakyat, tidak boleh bersifat elitis, karena apabila terpisah dari rakyat, mereka tidak berdaya apa-apa. Ada dua langkah yang diambil Amir yaitu mendorong pendidikan politik di kalangan tentara dan mengkoordinasikan dan mereorganisasi laskar-laskar rakyat dan badan perjuangan yang dibentuk partai politik agar sejalan dengan tuntutan revolusi kemerdekaan. Pada bulan November 1945, Rapat Besar TKR (Tentara Keamanan Rakyat) menyetujui usulan Amir. Dalam perkembangannya pembentukan Badan Perjuangan tersebut mendapatkan kritikan dari perwira-perwira TNI karena berakibat pada adanya dualisme pertahanan nasional. Banyak yang menuding biro perjuangan tersebut hanya alat politik Amir untuk mempengaruhi TRI, Amir tidak percaya pada TRI, Amir menempatkan orang-orangnya di kesatuan militer untuk mematai-matai tentara dan dianggap hanya perpanjangan politik pemerintah (partai). Dalam prakteknya, pimpinan TRI tidak senang dengan kehadiran BP ini. Bagi mereka, kehadiran BP justru menciptakan semacam dualisme dalam Angkatan Perang. Apalagi, Laskar-laskar di bawah BP mendapat dukungan anggaran dan senjata. Untuk mengatasi masalah ini, pada bulan Mei 1947, Bung Karno mengeluarkan keputusan mengenai penyatuan antara TRI dan Laskar-Laskar Rakyat di bawah BP. Pada 3 Juni 1947, peleburan TRI dan Laskar Rakyat itu diresmikan dengan nama Tentara Nasional Indonesia (TNI). Semoga membantu yaa :))


Iklan

Syifa L

12 November 2023 05:16

Kabinet Amir Syarifuddin jatuh dan digantikan oleh cabinet hatta pascaperjanjian…


Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Apakah benar NIBKD dan MBKS dibentuk guna menghadapi kekuatan Belanda? Jelaskan!

24

5.0

Jawaban terverifikasi