Zahraini Z

19 Maret 2022 09:09

Iklan

Zahraini Z

19 Maret 2022 09:09

Pertanyaan

Urutan alat pernapasan dari luar ke dalam pada manusia adalah.... A. faring-tenggorokan-bronkiolus-bronkus-alveolus B.faring-kerongkongan-bronkus-bronkiolus-alveolus C. tenggorokan-faring-trakea-bronkus-bronkiolus- alveolus D. faring-tenggorokan-bronkus-bronkiolus-alveolus

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

01

:

03

:

48

:

44

Klaim

2

2

Jawaban terverifikasi

Iklan

N. Vardini

20 Maret 2022 04:43

Jawaban terverifikasi

Hallo Zahraini kakak bantu jawab ya : ) Jawabannya adalah D. Alat-alat pernapasan pada manusia meliputi : 1. Hidung Hidung merupakan organ pertama yang dilalui oleh udara. Di dalam rongga hidung terdapat rambut-rambut dan selaput lendir, yang berfungsi sebagai penyaring, penghangat, dan pengatur kelembaban. 2. Saluran Pernapasan : - Faring Faring (tekak) merupakan persimpangan antara kerongkongan dan tenggorokan. Terdapat katup yang disebut epiglotis (anak tekak) berfungsi sebagai pengatur jalan masuk ke kerongkongan dan tenggorokan. - Laring Laring adalah pangkal tenggorokan, terdiri atas kepingan tulang rawan membentuk jakun dan terdapat celah menuju batang tenggorok (trakea) disebut glotis, di dalamnya terdapat pita suara dan beberapa otot yang mengatur ketegangan pita suara sehingga timbul bunyi. - Trakea (Batang Tenggorok) Berupa pipa yang dindingnya terdiri atas 3 lapisan, yaitu lapisan luar terdiri atas jaringan ikat, lapisan tengah terdiri atas otot polos dan cincin tulang rawan, dan lapisan dalam terdiri atas jaringan epitelium besilia. Terletak di leher bagian depan kerongkongan - Bronkus Merupakan percabangan trakea yang menuju paru-paru kanan dan kiri. Struktur bronkhus sama dengan trakea, hanya dindingnya lebih halus. Kedudukan bronkus kiri lebih mendatar dibandingkan bronkus kanan, sehingga bronkus kanan lebih mudah terserang penyakit - Bronkeolus Bronkeolus adalah percabangan dari bronkhus, saluran ini lebih halus dan dindingnya lebih tipis. Bronkeolus kiri berjumlah 2, sedangkan kanan berjumlah 3, percabangan ini akan membentuk cabang yang lebih halus seperti pembuluh. 3. Paru-Paru Berjumlah sepasang terletak di dalam rongga dada kiri dan kanan. Paru-paru kanan memiliki 3 lobus (gelambir), sedangkan paru-paru kiri memiliki 2 lobus (gelambir). Di dalam paru-paru ini terdapat alveolus yang berjumlah ± 300 juta buah - Alveolus Berupa saluran udara buntu membentuk gelembung-gelembung udara, dindingnya tipis setebal selapis sel, lembab dan berlekatan dengan kapiler darah. Alveolus berfungsi sebagai permukaan respirasi, luas total mencapai 100 m2 cukup untuk melakukan pertukaran gas ke seluruh tubuh. Oleh karena itu, jawaban yang benar adalah D. Semoga membantu ya.


Iklan

Kalll K

19 Maret 2022 14:20

halo Zahraini, aku bantu jawab yaa :) jawabannya adalah D. faring-tenggorokan-bronkus-bronkiolus-alveolus respirasi adalah proses pengambilan oksigen yang akan digunakan untuk proses oksidasi. organ organ pernapasan manusia adalah sebagai berikut : rongga hidung - faring - laring - trakea - bronkus - bronkiolus - alveolus semoga membantu ya Zahraini! :)


Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Jodohkan gambar dengan pola interaksi yang sesuai! 10. Beruang dengan ikan Pola interaksi a. Netralisme b. Predasi c. Simbiosis mutualisme d. Simbiosis komensalisme e. Simbiosis parasitisme f. Antibiosis

8

3.5

Jawaban terverifikasi