Naila H

03 Maret 2022 18:04

Iklan

Naila H

03 Maret 2022 18:04

Pertanyaan

Tulislah lembaga-lembaga yang memegang peranan penting dalam pengendalian sosial.

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

00

:

22

:

49

:

56

Klaim

2

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

Q. Aina

Mahasiswa/Alumni IAIN Kudus

13 Maret 2022 12:18

Jawaban terverifikasi

Halo Lestari. Kakak bantu jawab, ya. Jawaban dari soal di atas adalah : • Lembaga kepolisian. • Lembaga sekolah. • Lembaga pengadilan. • Lembaga adat. • Lembaga agama. Yuk simak pembahasan berikut. Lembaga pengendalian sosial yaitu lembaga yang mengatur tata cara hubungan antar manusia dalam kehidupan masyarakat untuk menjaga ketertiban masyarakat. Beberapa jenis lembaga pengendalian sosial antara lain: • Lembaga kepolisian Sebagai salah satu lembaga keamanan negara, kepolisian memiliki alat untuk menjalankan fungsi pengendalian sosial, yaitu hukuman yang sifatnya tegas dan tertulis. • Lembaga sekolah Sekolah merupakan salah satu lembaga yang memiliki fungsi pengendalian sosial. Fungsi pengendalian tersebut yaitu dengan cara memberikan wawasan pengetahuan sosial bagi warga sekolah agar bertindak sesuai dengan nilai dan norma yang berlaku di masyarakat ataupun sekolah. • Lembaga pengadilan Fungsi pengendalian sosial dari lembaga pengadilan yaitu mengadili, menyelesaikan masalah secara hukum dan negara, dan memberikan hukuman kepada anggota masyarakat yang melanggar hukum. • Lembaga adat Di dalam adat terkandung nilai, norma, dan sanksi. Meksipun hukum adat cenderung tidak tertulis, adat tetap dianggap efektif sebagai lembaga yang menjalankan fungsi pengendalian sosial. • Lembaga agama Lembaga agama memiliki peranan yang cukup efektif dalam pengendalian sosial. Sebab lembaga agama menerapkan aturan-aturan yang berlandaskan pada syariat agama. Agama islam contohnya, menerapkan hukum halal dan haram. Jadi, jawaban yang tepat adalah : • Lembaga kepolisian. • Lembaga sekolah. • Lembaga pengadilan. • Lembaga adat. • Lembaga agama. Terima kasih sudah bertanya dan menggunakan Roboguru. Semoga membantu ya :)


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Identifikasikan lima dampak positif konflik sosial!

27

0.0

Jawaban terverifikasi