Studylov S
13 November 2023 05:38
Iklan
Studylov S
13 November 2023 05:38
Pertanyaan
Tuliskan perbedaan present participle dan past participle secara detail
2
2
Iklan
Cndra C
13 November 2023 06:27
· 0.0 (0)
Iklan
Uthari T
13 November 2023 13:43
Present participle (Active Participle) adalah kata kerja dalam akhiran bentuk "–ing" artinya menunjuk kepada aktivitas yang bersifat aktif (melakukan pekerjaan)
Past Participle adalah kata kerja bentuk ke-3 artinya menunjuk kepada aktivitas yang bersifat pasif (dikenai pekerjaan).
Penggunaan Active (Present) Participle
Contoh Active (Present Participle):
Running water = air yang sedang mengalir
a. Sebagai Adjective
Contoh :
1. The boiling water is very hot.
2. the waiting man reads a magazine.
b. Untuk membentuk Continuous Tense.
Contoh :
1. We are studying English now.
c. Setelah kata kerja tertentu (Verb of Perception).
Pola kalimat yang digunakan adalah :
S + V + O + Active Participle + ……
Contoh:
I hear the girl singing a new song.
d. Apabila ada dua peristiwa yang terjadi secara simultan (bersamaan) dan dilakukan oleh seorang subyek.
Contoh :
He rode away. He wishtled as he went. =He rode away whistling atau Whistling, he rode away.
e. Apabila ada dua peristiwa yang dilakukan oleh seorang subyek secara berurutan, maka peristiwa yang terjadi lebih dulu bisa dituliskan dengan menggunakan active participle.
Contoh:
He opened the drawer and took out a revolver. = Opening the drawer, he took out a revolver.
f. Apabila peristiwa yang kedua merupakan bagian atau akibat dari peristiwa yang pertama, peristiwa yang kedua bisa dituliskan dengan menggunakan active participle
Contoh : As he knew her address, he sent her a letter. =Knowing her address, he sent her a letter.
Penggunaan Past Participle
Contoh Past Participle :
Poured water = air yang tertumpah / ditumpahkan
a. Sebagai Adjective
Contoh : The stolen money has been found.
b. Untuk membuat kalimat pasif.
Contoh : She was asked to open the meeting.
c. Setelah kata kerja tertentu (Verb of Perception) apabila obyeknya pasif.
Pola kalimat yang digunakan adalah :
S + V + O + PAST PARTICIPLE + ……
Contoh :
You will see the work finished on time.
d. Untuk menggantikkan subjek + kata kerja pasif apabila subyek tersebut disebutkan secara berulang.
Contoh :
Beny came in. He was followed by his wife. =Beny came in, followed by his wife.
D. Present Participle dan Past Participle Sebagai Adjective
Contoh : They play was boring.(Permainan itu membosankan)
· 0.0 (0)
Tanya ke AiRIS
Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

LATIHAN SOAL GRATIS!
Drill Soal
Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian


Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!