Sigit S

01 Februari 2022 12:17

Iklan

Sigit S

01 Februari 2022 12:17

Pertanyaan

Strategi pemenuhan kebutuhan dasar rakyat yang dilakukan pemerintah melalui...... BLT, PKH, BOS, Jamkesmas BLT, Jamsostek, PKH,Bpjs Jamkesmas, BOS, Jambore, PKH BOS, BLT, KUR, KUK

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

02

:

19

:

44

:

09

Klaim

2

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

R. Santika

Mahasiswa/Alumni Universitas Siliwangi

07 Februari 2022 04:15

Jawaban terverifikasi

Hallo Sigit S, kakak bantu jawab ya! Jawabannya adalah BLT, PKH, PIP, dan JKN . Berikut ini pembahasannya ya! Program pemberian jaminan akses kebutuhan dasar bagi rakyat bawah merupakan salah satu program redistribusi pendapatan yang dilakukan pemerintah. Redistribusi pendapatan merupakan kegiatan pemerintah untuk mendistribusikan pendapatan dari masyarakat mampu kepada masyarakat tidak mampu. Program redistribusi pendapatan pemerintah terdiri dari: 1. Jaminan akses kebutuhan dasar bagi rakyat bawah 2. Kredit lunak dan penjaminan kredit berbasis komunitas 3. Pengembangan usaha dan Industri kecil 4. Corporate Social Responsibility (CSR) swasta lokal dan asing 5. Kebijakan penegakan hukum dan keadilan ekonomi Jaminan akes kebutuhan dasar bagi rakyar bawah dilakukan pemerintah dengan menjalankan program-program sebagai berikut: 1. Program Keluarga Harapan (PKH), merupakan program bantuan sosial yang diberikan secara non tunai kepada keluarga miskin yang ditetapkan sebagai keluarga penerima manfaat PKH. 2. Program Indonesia Pintar (PIP), merupakan program pendidikan yang diberikan bagi pelajar dari keluarga kurang mampu untuk mendapatkan layanan pendidikan berupa uang tunai, perluasan akses, dan kesempatan belajar. 3. Bantuan Langsung Tunai (BLT), merupakan program bantuan sosial yang diberikan kepada masyarakat miskin berupa uang tunai. 4. Jaminan Kesehatan Nasional (JKN). Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) merupakan jaminan kesehatan yang diberikan pemerintah untuk memenuhi hak-hak dasar rakyat dalam bidang kesehatan. Jaminan ini diselenggarakan oleh BPJS Kesehatan dan para penerima jaminan ini menerima kartu berupa Kartu Indonesia Sehat (KIS). Jadi, strategi pemenuhan kebutuhan dasar rakyat yang dilaksanakan pemerintah meliputi Program Keluarga Harapan (PKH), Program Indonesia Pintar (PIP), Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dan Bantuan Langsung Tunai (BLT), Semoga membantu ya, semangat :)


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Anggaran pendapatan dan belanja Negara pemerintah pusat sebuah Negara diketahui berjumlah total $ 900 miliar, penerimaan dari sumber- sumber dalam negerinya sebesar $ 700 miliar, sedangkan belanja atau pengeluaran untuk keperluan rutin senilai $ 600 miliar. Bertolak dari informasi ini, tabungan pemerintah Negara tersebut adalan sebesar .. a. $ 100 miliar b. $ 200 miliar c. $ 300 miliar d. $ 400 miliar e. $ 1.000 miliar

6

5.0

Jawaban terverifikasi