Danang S

11 Mei 2020 01:01

Iklan

Iklan

Danang S

11 Mei 2020 01:01

Pertanyaan

sistematika resensi buku meliputi unsur unsur apa saja?


1

2

Jawaban terverifikasi

Iklan

Iklan

A. Rahmawati

Mahasiswa/Alumni Universitas Pendidikan Indonesia

02 Februari 2022 04:17

Jawaban terverifikasi

Halo Danang S. Terima kasih sudah bertanya di Roboguru, kakak bantu jawab ya. Sistematika resensi terdiri dari judul, identitas karya, orientasi, sinopsis, analaisis, dan penutup. Untuk memahami alasan jawaban tersebut, berikut adalah pembahasannya. Resensi adalah tulisan yang berisi penilaian atau pertimbangan mengenai karya yang dihasilkan oleh orang lain. Sistematika resensi adalah sebagai berikut. 1. Judul berisi cerminan isi resensi, pembuatan judul haruslah menarik dan menjiwai isi tulisan. 2. Identitas karya meliputi judul, pengarang, penerbit, tahun terbit, tebal halaman, tebal buku, pemain, sutradara, bergantung karya apa yang akan dibahas. 3. Orientasi berupa gambaran umum mengenai karya bisa keutamaan karya sastra yang diulas atau penjelasan mengenai karya yang akan dibahas. 4. Sinopsis berupa ringkasan yang menggambarkan pemahaman penulis mengenai karya sastra. 5. Analisis berupa pengamatan yang diberikan penulis mengenai kekurangan dan kelebihan karya. 6. Penutup berisi alasan mengapa buku tersebut ditulis atau kepada siapa buku itu ditujukan. Bisa juga berisi rekomendasi dari penulis kepada pembaca mengenai buku tersebut. Dengan demikian, sistematika resensi terdiri dari judul, identitas karya, orientasi, sinopsis, analaisis, dan penutup. Semoga membantu ya :)


Iklan

Iklan

Putri T

11 Mei 2020 23:31

Unsur Unsur Dalam penulisan sebuah Resensi, terdapat unsur-unsur yang terkait pada penulisannya, yaitu sebagai berikut : 1. Judul Judul pada sebuah Resensi, mempunyai keterkaitan dengan pembahasan yang terletak dalam Isi Resensi. Judul Resensi yang menarik dapat  memberikan Nilai lebih tersendiri. 2. Susunan Data Buku Dalam sebuah Resensi memiliki susunan-susunan yang terdapat didalamnya, yaitu sebagai berikut ini : A. Judul B. Pengarang C. Penerbit D. Tahun terbit beserta cetakannya E. Dimensi buku F. Harga 3. Isi Isi dari Resensi Buku biasanya berisikan mengenai tentang Sinopsis, yaitu Ulasan singkat yang diambil dari dari Pokok Pembahasan pada buku, Keunggulan dan Kelemahan buku, Rumusan Kerangka buku. dan Gaya Bahasa yang digunakan terbentuk berupa kutipan yang singkat. Penutup Penutup Resensi yang berada didalam buku, biasanya berisikan mengenai apa alasan buku tersebut ditulis dan kepada siapa buku tersebut diberikan. Jenis Jenis Berikut ini merupakan jenis-jenis dari Resensi. Tetapi perlu diingat, bahwa pada Resensi lainnya bersifat tidak baku, karena kemungkinan seluruhnya dapat diterapkan secara bersamaan. 1. Informatif Suatu Resensi yang hanya menyampaikan semua isi dalam buku. 2. Deskriptif Suatu Resensi yang membahas dan menyampaikan secara detail, dalam setiap bagian atau bab pada buku. 3. Kritis Suatu Resensi yang mengulas secara detail dengan menggunakan Metodologi Ilmu Pengetahuan tertentu. Isi dari Resensi ini biasanya bersifat Kritis dan Objektif, pada saat menilai Isi sebuah buku. Sistematika ●Mencantumkan terlebih dahulu Tema atau Judul Karya yang akan diresensi. ●Mencantumkan Nama pengarang, Judul Karya, Penerbit, Tempat Penerbit, Jumlah Bab, dan Jumlah Halaman. ●Memperlihatkan Sistematika, Bahasa, dan Ringkasan Karya yang akan diresensi. ●Menjelaskan Kualitas Karya yang akan diresensi, Kekuatan dan Kelemahan, dan Perbedaannya dengan Karya lain-lainnya. ●Menyampaikan Pendapat dan Kesimpulan dari Penulis secara pribadi. ●Mencantumkan Identitas Penulis.


lock

Yah, akses pembahasan gratismu habis


atau

Dapatkan jawaban pertanyaanmu di AiRIS. Langsung dijawab oleh bestie pintar

Tanya Sekarang

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke Forum

Biar Robosquad lain yang jawab soal kamu

Tanya ke Forum

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

apa yang dimaksud dengan narasi

7

5.0

Jawaban terverifikasi