D. B

08 Agustus 2020 03:46

Iklan

Iklan

D. B

08 Agustus 2020 03:46

Pertanyaan

sistem reproduksi pada manusia?


21

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

Iklan

D. Wijaya

Mahasiswa/Alumni Universitas Sriwijaya

10 Februari 2022 15:53

Jawaban terverifikasi

Halo Adik, kakak bantu jawab yaa:) Sistem reproduksi pada manusia termasuk ke dalam kategori reproduksi seksual. Artinya, reproduksi terjadi melalui proses bertemunya gamet jantan (sperma) dengan gamet betina (ovum) membentuk individu baru yang disebut dengan fertilisasi. Hasil dari fertilisasi atau pembuahan adalah terbentuknya zigot. Reproduksi melibatkan sistem tubuh yaitu sistem reproduksi yang disusun oleh organ-organ reproduksi. Adapun, reproduksi atau berkembang biak adalah salah satu proses alami makhluk hidup untuk menghasilkan individu baru dengan tujuan melestarikan jenisnya agar tidak punah. Berikut beberapa bagian alat reproduksi wanita: 1. Ovarium (indung telur), Fungsi ovarium yakni menghasilkan ovum (sel telur), umumnya setiap ovarium menghasilkan ovum setiap 28 hari. Ovarium juga menghasilkan hormon estrogen dan progesteron. 2. Tuba fallopi atau oviduk (saluran telur) Oviduk berfungsi sebagai tempat terjadinya fertilisasi (pembuahan) dan tempat menyalurkan ovum dari ovarium menuju uterus. 3. Uterus (rahim) Uterus manusia berfungsi sebagai tempat perkembangan zigot apabila terjadi fertilisasi dan tempat berkembangnya embrio. Uterus terdiri dari dinding berupa lapisan jaringan yang tersusun dari beberapa lapis otot polos dan lapisan endometrium. Berikut beberapa organ reproduksi pria: 1. Penis Pada ujung kepala penis, terdapat lubang kecil yang merupakan bukaan dari saluran kemih. Bagian ini nantinya akan menjadi tempat keluarnya cairan semen dan urine. Pada alat kelamin pria ini juga terdapat ujung-ujung saraf yang sensitif terhadap rangsangan. 2. Skrotum Skrotum merupakan bagian dari sistem reproduksi pria yang terlihat berbentuk seperti kantung. Letaknya berada di belakang penis, dan merupakan tempat dari testikel, yang biasa disebut dengan testis atau buah zakar. 3. Testis Fungsi testis adalah menghasilkan testosteron, yang merupakan hormon seks pada pria. Selain itu, organ ini juga berfungsi untuk memproduksi sperma. 4. Epididimis Organ ini berfungsi untuk membawa dan menyimpan sel sperma yang telah diproduksi di testis. Selain itu, epididimis juga merupakan organ reproduksi pria yang berfungsi dalam mematangkan sperma, yang dibentuk oleh testis. Setelah matang, sperma baru dapat melakukan tugasnya dalam membuahi sel telur. Semoga jawabannya membantu ya!


Iklan

Iklan

lock

Yah, akses pembahasan gratismu habis


atau

Dapatkan jawaban pertanyaanmu di AiRIS. Langsung dijawab oleh bestie pintar

Tanya Sekarang

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke Forum

Biar Robosquad lain yang jawab soal kamu

Tanya ke Forum

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

organisme transgenik diperoleh dengan cara?

211

0.0

Jawaban terverifikasi