Bagaimana awal mulanya bahasa tercipta? Terdapat dua teori yang mungkin dapat membantu menjawab pertanyaan ini. Teori pertama mengatakan bahwa adanya bahasa dimulai ketika manusia berkomunikasi dengan membuat suara yang berbeda-beda atau kebanyakan dengan meniru hal-hal disekitar mereka, seperti panggilan binatang, suara alam, dan suara alat. Mereka akhirnya mulai menggunakan suara-suara ini untuk berbicara dengan satu sama lain. Mereka mungkin membuat suara angin yang kencang untuk berbicara tentang cuaca atau menirukan suara burung untuk memberi tahu bahwa ada seekor burung di dekat lawan bicaranya. Ratusan tahun kemudian, suara-suara tersebut berubah menjadi kata- kata yang mulai dipelajari sebagai bagian dari bahasa mereka. Pada titik tertentu, manusia mulai merangkai kata-kata untuk membentuk kalimat. Teori utama lainnya, yang lebih baru dari teori sebelumnya, adalah meyakini bahwa manusia memulai bahasa dengan memberi isyarat, seperti menunjuk suatu hal dengan tangan mereka, meniru tindakan menggunakan tubuh mereka, atau membuat ekspresi wajah tertentu. Gerakan-gerakan ini akhirnya berubah menjadi bahasa isyarat yang utuh. 8. Dalam teks dijelaskan bahwa awal bahasa tercipta menurut teori pertama adalah dengan peniruan bunyi-bunyi di sekitar. Dalam ilmu bahasa, istilah yang digunakan untuk menyebut kata-kata yang terbentuk dari tiruan bunyi adalah onomatope. Manakah di antara kata berikut yang termasuk fenomena onomatope? A. Dangdut B. Tetikus C. Si kurus D. Kupu-kupu E. Tetamu
9