Valey V

31 Januari 2023 08:43

Iklan

Valey V

31 Januari 2023 08:43

Pertanyaan

Seperangkat kartu bridge (remi) dikocok, kemudian diambil dua kartu berurutan secara acak. Tentukan peluang terambilnya: c. kartu ♠ bernomor kurang dari 7 atau kartu Q (queen).

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

00

:

12

:

09

:

02

Klaim

0

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

M. Herdianira

Mahasiswa/Alumni Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya

26 September 2023 13:58

Jawaban terverifikasi

Jawaban yang benar adalah 9/52 Peluang suatu kejadian adalah perbandingan antara banyaknya kejadian yang diamati dengan banyaknya kejadian yang mungkin. Rumus peluang: P(A) = n(A)/n(S) dimana: P(A) = peluang munculnya kejadian A n(A) = banyaknya kejadian A n(S) = banyaknya anggota ruang sampel Peluang kejadian majemuk saling lepas merupakan dua kejadian yang tidak memiliki persekutuan atau irisan (A ∩ B = 0) Peluang kejadian majemuk saling lepas dirumuskan: P(A U B) = P(A) + P(B) dimana: P(A U B) = peluang kejadian A atau B P(A) = peluang kejadian A P(B) = peluang kejadian B Pembahasan: Kartu remi terdiri dari 4 jenis kartu yaitu sekop, hati, wajik, dan keriting. Masing - masing terdiri dari 13 kartu yaitu 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9, 10, Jack, Queen, King, dan As Jumlah kartu bridge = 4 × 13 = 52 ➡️ n(S) = 52 Pada kartu bridge terdapat: 5 kartu sekop bernomor kurang dari 7 (2, 3, 4, 5, 6) 4 kartu Q (queen) Misal: A = kejadian terambilnya kartu sekop bernomor kurang dari 7 B = kejadian terambilnya kartu Q (queen) Maka: n(A) = 5 n(B) = 4 Sehingga diperoleh: P(A) = n(A)/n(S) P(A) = 5/52 P(B) = n(B)/n(S) P(B) = 4/52 P(A U B) = P(A) + P(B) P(A U B) = (5/52) + (4/52) P(A U B) = 9/52 Jadi, peluang terambilnya kartu sekop bernomor kurang dari 7 atau kartu Q (queen) adalah 9/52


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke Forum

Biar Robosquad lain yang jawab soal kamu

Tanya ke Forum

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Tentukan Jenis Pola Bilangan Berikut! d. 1, 3, 5, 7

340

5.0

Lihat jawaban (5)