Watana A

28 April 2022 06:26

Iklan

Watana A

28 April 2022 06:26

Pertanyaan

Seorang anak bermain skate board di suatu lintasan seperti gambar berikut. Massa total anak dan papan skateboard 40 kg. Jika skate board mulai meluncur tanpa kecepatan, besarnya energi kinetik dan kecepatan yang dimiliki anak tersebut di titik C berturut-turut adalah .... (g = 10 m.s^-2) A. 400 joule dan 10√3 m.s^-1 B. 400 joule dan 3√10 m.s^-1 C. 360 joule dan 3√10 m.s^-1 D. 3600 joule dan 10√3 m.s^-1 E. 3600 joule dan 3√10 m.s^-1

alt

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

01

:

03

:

46

:

17

Klaim

25

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

E. Ang

Mahasiswa/Alumni Universitas Sumatera Utara

03 Mei 2022 13:43

Jawaban terverifikasi

Hai, Dik Watana. Kakak bantu jawab ya :) Jawabannya adalah 3.600 J dan 6√5 m/s. Tidak ada pilihan yang tepat. Persoalan ini dapat diselesaikan dengan konsep hukum kekekalan energi mekanik. Energi mekanik adalah hasil penjumlahan dari energi kinetik dan energi potensial. Energi mekanik pada semua posisi adalah tetap. Energi potensial adalah energi yang dimiliki benda karena kedudukannya terhadap suatu acuan. Persamaannya adalah sebagai berikut : EP = m g h dengan : EP = energi potensial (J) m = massa (kg) g = percepatan gravitasi (m/s²) h = ketinggian dari acuan (m) Energi kinetik adalah energi yang dimiliki benda karena geraknya. Rumus dari energi kinetik adalah : EK = ½ m v² dengan : EK = energi kinetik (J) m = massa (kg) v = kecepatan (m/s) Diketahui : m = 40 kg g = 10 m/s² hA = 10 m vA = 0 hC = 1 m Ditanya : ➢ EKC = ....? ➢ vC = .....? Pembahasan : ➢ Gunakan hukum kekekalan energi mekanik di posisi A dan C. Karena vA = 0 maka EKA = 0. EMA = EMC EPA + EKA = EPC + EKC m g hA = m g hC + EKC m g hA - m g hC = EKC m g(hA - hC) = EKC (40)(10)(10 - 1) = EKC EKC = 3.600 J ➢ Kecepatan anak pada posisi C dihitung dengan : EKC = ½ m vC² 3.600 = ½(40)vC² 3.600 = 20 vC² vC² = 3.600/20 vC² = 180 vC = √180 vC = 6√5 m/s Jadi besar energi kinetik dan kecepatan yang dimiliki anak tersebut di titik C berturut-turut adalah 3.600 J dandan 6√5 m/s. Oleh karena itu tidak ada pilihan yang tepat. Terima kasih telah bertanya di Roboguru.


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Pada suhu 15°C kecepatan merambat bunyi di udara 328 m/det. Jika setiap kenaikan 1°C kecepatan merambat bunyi bertambah 0,6 m/det. Tentukan kecepatan merambat bunyi pada suhu 8°C!

61

5.0

Jawaban terverifikasi