Sheryl A

22 Juli 2020 02:58

Iklan

Sheryl A

22 Juli 2020 02:58

Pertanyaan

sebutkan Dan jelaskan hewan hewan yg memiliki tulang belakang ( vertebrata )

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

00

:

08

:

32

:

16

Klaim

1

2

Jawaban terverifikasi

Iklan

I. Fauziah

Mahasiswa/Alumni Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA

24 Februari 2022 15:21

Jawaban terverifikasi

Hai Sheryl, kakak bantu jawab ya :) Hewan yang memiliki tulang belakang antara lain kucing, ikan, katak, buaya, dan burung. Vertebrata merupakan kelompok hewan yang memiliki tulang belakang. Vertebrata terbagi menjadi lima kelompok, yaitu : 1. Pisces. Habitat kelompok pisces yaitu di air. Kelompok ini memiliki ciri-ciri antara lain tubuhnya ditutupi oleh sisik, bernapas dengan insang, bergerak menggunakan sirip, berdarah dingin yang artinya suhu tubuh tergantung dengan suhu lingkungan, dan berkembang biak dengan cara bertelur (ovipar). Contoh hewan yang termasuk kelompok ini antara lain jenis ikan-ikanan seperti ikan gurami, ikan louhan dan ikan mas. 2. Amfibi, yaitu kelompok hewan yang dapat hidup di dua tempat yaitu darat dan air. Kelompok ini memiliki ciri-ciri antara lain tubuh licin, berlendir dan tidak bersisik, bergerak menggunakan tungkai, berdarah dingin, dan berkembang biak dengan cara bertelur (ovipar). Contoh hewan amfibi antara lain katak dan salamander. 3. Reptilia. Habitat reptil ada yang di darat ada juga di air. Kelompok reptil memiliki ciri antara lain kulit bersisik, bernapas dengan paru-paru, bergerak dengan cara merayap atau melata, berdarah dingin, dan berkembang biak dengan cara bertelur (ovipar) dan ada juga yang secara bertelur dan melahirkan (ovovivipar). Contoh hewan reptil antara lain kura-kura, buaya dan ular. 4. Aves, yaitu kelompok hewan yang termasuk unggas. Hewan kelompok ini memiliki ciri-ciri antara lain tubuh ditutupi oleh bulu, bergerak menggunakan kaki dan sayap, bernapas dengan paru-paru, berdarah panas artinya suhu tubuh tidak dipengaruhi oleh suhu lingkungan, dan berkembang biak dengan cara bertelur. Contoh hewan yang termasuk aves antara lain ayam, bebek dan burung. 5. Mamalia, yaitu kelompok hewan yang memiliki kelenjar susu. Hewan mamalia memiliki ciri-ciri antara lain tubuh ditutupi oleh rambut, bernapas dengan paru-paru, umumnya hidup di darat namun ada juga beberapa yang hidup di air, berdarah panas, dan berkembang biak dengan melahirkan (vivipar). Contoh hewan mamalia antara lain paus, lumba-lumba, kucing, kera, dan kanguru. Semoga jawabannya membantu ya!


Iklan

Nailah F

28 Juli 2020 05:39

sapi, Ikan, ayam,ular, katak


Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

jelaskan pengertian gerak pasif

2

0.0

Jawaban terverifikasi