Mirnawati W

30 Januari 2020 13:41

Iklan

Iklan

Mirnawati W

30 Januari 2020 13:41

Pertanyaan

salah satu teori pembentukan bumi adalah teori planetisimal. menurut teori tersebut, tata surya terbentuk karena adanya..


25

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

Iklan

R. Nabilah

Mahasiswa/Alumni Universitas Pendidikan Indonesia

24 Desember 2021 14:42

Jawaban terverifikasi

Halo Mirnawati, kakak bantu jawab ya. Menurut Teori Planetesimal, tata surya terbentuk karena adanya sebuah bintang yang berpapasan dengan matahari pada jarak yang tidak terlalu jauh. Berikut adalah penjelasannya. Teori Planetesimal dikemukakan oleh Thomas C. Chamberlin dan R. Moulton. Menurut teori ini, matahari telah ada sebagai salah satu dari bintang-bintang di alam semesta. Pada suatu masa, ada sebuah bintang berpapasan dengan matahari pada jarak yang tidak terlalu jauh. Akibatnya, terjadilah peristiwa pasang naik pada permukaan matahari maupun bintang itu. Sebagian dari massa matahari tertarik ke arah bintang tersebut. Pada waktu bintang itu menjauh, sebagian dari massa matahari jatuh kembali ke permukaan matahari dan sebagian lagi terhambur ke ruang angkasa di sekitar matahari. Bagian dari massa matahari tersebut dinamakan planetesimal, yang kemudian menjadi planet-planet dan beredar pada orbitnya. Jadi, dapat disimpulkan bahwa tata surya terbentuk karena adanya sebuah bintang yang berpapasan dengan matahari pada jarak yang tidak terlalu jauh. Semoga membantu ya!


Iklan

Iklan

lock

Yah, akses pembahasan gratismu habis

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke Forum

Biar Robosquad lain yang jawab soal kamu

Tanya ke Forum

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Riau dengan letaknya yang berbatasan dengan Malaysia menurut r. Soefaat termasuk wilayah ……

4

0.0

Lihat jawaban (1)