Rania C

31 Maret 2022 20:04

Iklan

Rania C

31 Maret 2022 20:04

Pertanyaan

Proses sosialisasi berpengaruh terhadap pembentukan kepribadian seseorang. Jelaskan keterkaitan antara kedua gejala sosial tersebut!

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

00

:

09

:

00

:

59

Klaim

3

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

T. Tafani

Mahasiswa/Alumni Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta

01 Juli 2022 02:44

Jawaban terverifikasi

Jawaban yang benar adalah sosialisasi merupakan suatu proses belajar dan penghayatan individu terhadap nilai, norma, pola tingkah laku, kebudayaan, kebiasaan, dan sebagainya yang ada di dalam masyarakat. Tujuan dari proses sosialisasi tersebut yaitu supaya nantinya setiap individu dapat berpartisipasi aktif sebagai anggota masyarakat, sehingga pembentukan kepribadian setiap individu mendapat pengaruh ketika proses sosialisasi tersebut berlangsung. Pembahasan Secara umum, sosialisasi merupakan suatu proses belajar seorang individu untuk mengenal dan menyesuaikan diri terhadap lingkungannya. Proses sosialisasi dapat diartikan sebagai proses belajar penghayatan seorang individu terhadap nilai, norma, pola tingkah laku, kebudayaan, kebiasaan, dan lain sebagainya yang ada di dalam masyaralat. Tujuan dari sosialisasi tersebut yaitu untuk menanamkan, memberi pemahaman, pengetahuan mengenai nilai dan norma juga memberikan bekal keterampilan kepada individu supaya individu dapat menjalankan peran sosial masing-masing serta berguna bagi masyarakat maupun dirinya sendiri. Adapun hubungan proses sosialisasi dengan kepribadian seseorang yaitu sebagai berikut : 1. Dilihat dari proses terbentuknya kepribadian, ada proses pembentukan secara sengaja dan pembentukan secara tidak sengaja. Pembentukan kepribadian secara sengaja berarti melalui proses sosialisasi yang berlangsung didalam suatu lingkungan yang sudah ditetapkan atau terstruktur, misalnya suatu lembaga pendidikan. Sedangkan pembentukan kepribadian secara tidak sengaja biasanya berasal dari suatu proses sosialisasi dari lingkungan keluarga maupun lingkungan masyarakat dimana proses sosialisasi di lingkungan ini biasanya menjadi pembentuk utama suatu kepribadian seorang individu. 2. Dalam proses sosialisasi, adanya pengaruh yang diberikan satu sama lain. Artinya bahwa suatu proses sosialisasi akan berpengaruh terhadap kepribadian seseorang begitupula kepribadian seseorang akan berpengaruh terhadap proses sosialisasi yang berlangsung tersebut. Misalnya ketika proses sosialisai yang didapatkan oleh seorang individu berjalan dengan baik dan benar maka terbentuklah suatu kepribadian yang diharapkan oleh lingkungan masyarakat yang bersangkutan Simpulan Dari penjelasan diatas, dapat disimpulkan bahwa hubungan utama proses sosialisasi dengan pembentukan kepribadian seseorang yaitu adanya pengaruh yang diberikan satu sama lain dimana kepribadian setiap individu merupakan hasil dari adanya proses sosialisasi yang telah dijalani oleh individu tersebut. Baik itu kepribadian yang baik maupun kepribadian yang buruk, keduanya sama-sama merupakan hasil dari proses sosialisasi seorang individu terhadap lingkungannya.


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Identifikasikan lima dampak positif konflik sosial!

11

0.0

Jawaban terverifikasi