Python M

24 Mei 2022 00:33

Iklan

Python M

24 Mei 2022 00:33

Pertanyaan

Perhatikan nama-nama hewan berikut. (1) Jerapah (2) Lumba-lumba (3) Larva capung (4) Belalang sembah Hewan yang memiliki adaptasi untuk hidup di dalam air ditunjukkan oleh nomor .... a. (1) dan (2) c. (2) dan (3) b. (1) dan (4) d. (3) dan (4)

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

01

:

17

:

12

:

23

Klaim

1

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

M. Puspasari

24 Mei 2022 01:54

Jawaban terverifikasi

Jawabannya yaitu c. (2) dan (3). Yuk simak penjelasan berikut ini! Adaptasi merupakan suatu kemampuan dari makhluk hidup untuk bisa menyesuaikan diri terhadap lingkungannya, dengan suatu tujuan untuk bertahan hidup. Kemampuan beradaptasi berperan penting dalam kehidupan agar terhindar dari ancaman kepunahan. Proses adaptasi akan selalu dialami oleh makhluk hidup mulai dari penyesuaian karakteristik tubuh bahkan tingkah laku agar diterima oleh kondisi lingkungannya. Bentuk adaptasi pada hewan air yaitu seperti adaptasi morfologi contohnya pada kaki bebek berselaput diantara ruas jarinya untuk berenang dan berjalan di atas tanah berlumpur, ikan air tawar memiliki bentuk tubuh dan sirip yang lebar sedangkan ikan air laut memilki tubuh yang lebih ramping. Lalu adaptasi fisiologi contohnya cumi-cumi dan gurita memiliki kantong tinta yang berisi cairan hitam. Apabila musuh datang, tinta disemprotkan ke dalam air sekitarnya sehingga musuh tidak dapat melihat kedudukan cumi-cumi dan gurita. Kemudian yang terakhir adalah adaptasi tingkah laku contohnya seperti lumba-lumba yang akan melakukan adaptasi dengan sering muncul ke permukaan air, larva capung hidup di air dengan bernapas menggunakan insang internal. Larva capung hidup dengan memangsa berudu, anak ikan yang kecil-kecil, atau sesamanya untuk bertahan hidup. Oleh karena itu, jawaban yang tepat adalah c. (2) dan (3)


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

Roboguru Plus

Dapatkan pembahasan soal ga pake lama, langsung dari Tutor!

Chat Tutor

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

ketika mencuci piring ibu selalu tidak lupa mematikan keran air yang mengalir sikap yang dicontohkan ibu menunjukkan bahwa menjaga ketersediaan energi merupakan suatu

10

5.0

Jawaban terverifikasi