Muhammad R

27 Februari 2020 13:46

Iklan

Muhammad R

27 Februari 2020 13:46

Pertanyaan

pencernaan secara kimiawi terjadi pada organ?

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

02

:

11

:

57

:

53

Klaim

1

2

Jawaban terverifikasi

Iklan

I. Fauziah

Mahasiswa/Alumni Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA

31 Desember 2021 01:29

Jawaban terverifikasi

Hai Adik, kakak bantu jawab ya :) Pencernaan kimiawi terjadi di mulut, lambung dan usus halus. Yuk lihat pembahasannya dibawah ini! Proses pencernaan terdiri dari pencernaan mekanis dan pencernaan kimiawi. Pencernaan mekanis merupakan proses mengubah makanan menjadi ukuran yang lebih kecil. Sedangkan, pencernaan kimiawi merupakan proses mengubah makanan yang kecil menjadi bentuk yang siap diserap oleh tubuh dengan bantuan enzim. Proses pencernaan makanan secara kimiawi dimulai dari mulut. Pada rongga mulut, terjadi proses mekanis dan kimiawi. Proses mekanis terjadi saat gigi menghancurkan makanan menjadi ukuran yang lebih kecil dan kemudian proses kimiawi dilakukan oleh enzim amilase yang dihasilkan oleh kelenjar ludah yang akan menguraikan amilum dalam makanan menjadi gula sederhana yang dapat diserap tubuh. Selanjutnya proses kimiawi terjadi pada lambung. Lambung berfungsi untuk mengaduk makanan dan mencerna protein dengan bantuan enzim yang dihasilkan oleh getah lambung, antara lain pepsin yang berfungsi untuk memecah protein menjadi pepton dan asam klorida (HCl) yang berfungsi untuk membunuh bakteri pada makanan. Otot-otot lambung akan berkontraksi dan menyebabkan makanan teraduk dan membentuk bubur (kim). Kim dari lambung akan diteruskan ke usus halus. Proses pencernaan kimawi pada usus halus terjadi di usus dua belas jari dengan bantuan enzim amilase, lipase, serta maltase yang dihasilkan oleh usus halus sendiri. Hail pencernaan tersebut akan mengalami penyerapan pada bagian usus halus lain yaitu jejunum dan ileum. Semoga jawabannya membantu ya!


Iklan

Diah D

27 Februari 2020 21:00

lambung dan usus halus


Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

organ reproduksi internal pada wanita terbagi atas.......bagian, sebutkan fan berikan fungsi dari masing" organnya?????

3

5.0

Jawaban terverifikasi