Rana A

19 Maret 2020 11:30

Iklan

Iklan

Rana A

19 Maret 2020 11:30

Pertanyaan

mite adalah fabel adalah legenda adalah Saga adalah cerpen adalah novel adalah


3

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

Iklan

T. TA.Faizah

04 Maret 2022 17:11

Jawaban terverifikasi

Hai, Rana A. Terima kasih sudah bertanya ke Roboguru. Kakak bantu jawab ya ๐Ÿ˜Š Mite adalah sebuah cerita berlatar belakang sejarah yang ditokohi oleh dewa yang dipercaya oleh masyarakat sekitar, dianggap suci dan mengandung hal-hal ajaib. Fabel adalah cerita fiksi yang diperankan oleh tokoh hewan yang bersifat dan berperilaku seperti manusia. Legenda adalah cerita rakyat pada zaman dahulu yang ada hubungannya dengan peristiwa bersejarah. Saga adalah cerita rakyat yang mengisahkan peristiwa sejarah bercampur fantasi rakyat dan kisah kepahlawanan keluarga serta petualangan yang mengagumkan. Cerpen adalah karya sastra berbentuk prosa dan hanya memiliki satu tahapan alur cerita. Cerpen cenderung padat dan langsung. Novel adalah karangan prosa yang panjang yang mengandung rangkaian cerita kehidupan seseorang dengan orang di sekelilingnya dengan menonjolkan watak dan sifat setiap pelaku cerita. Mari kita simak pembahasan berikut ini ya. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), mite ialah cerita yang mempunyai latar belakang sejarah, dipercayai oleh masyarakat sebagai cerita yang benar-benar terjadi, dianggap suci, banyak mengandung hal-hal yang ajaib, dan umumnya ditokohi oleh dewa. Ciri-ciri mite sebagai berikut. 1. Berlatar belakang sejarah. 2. Dipercaya oleh masyarakat sekitar sebagai cerita yang benar-benar terjadi. 3. Ceritanya dianggap suci. 4. Mengandung hal-hal ajaib. 5. Umumnya ditokohi oleh dewa. Fabel merupakan cerita fiksi yang diperankan oleh tokoh hewan yang bersifat dan berperilaku seperti manusia. Ciri-ciri teks fabel sebagai berikut. 1. Tokoh dalam cerita fabel merupakan binatangg yang bersifat dan berperilaku seperti manusia. 2. Konflik yang diceritakan merupakan peristiwa yang dialami oleh manusia. 3. Mengandung nilai moral yang ingin disampaikan oleh pengarang. 4. Memiliki unsur intrinsik seperti cerita fiksi pada umumnya. Legenda merupakan cerita rakyat pada zaman dahulu yang ada hubungannya dengan peristiwa bersejarah. Ciri-ciri legenda sebagai berikut. 1. Terdapat keajaiban dalam cerita yang disajikan. 2. Mengandung unsur sejarah tentang asal-usul suatu tempat atau peristiwa. 3. Berasal dari daerah tertentu. 4. Memfokuskan cerita pada tokoh di zaman tertentu. 5. Dipercaya sebagai suatu hal yang benar-benar terjadi oleh masyarakat. Saga ialah cerita rakyat yang dibuat berdasarkan peristiwa sejarah yang bercampur dengan fantasi rakyat dan biasanya menceritakan tentang kepahlawanan keluarga atau petualangan yang mengagumkan. Ciri-ciri saga sebagai berikut. 1. Cerita bersifat anonim atau tidak diketahui pengarangnya. 2. Berdasarkan peristiwa sejarah yang bercampur fantasi rakyat. 3. Menceritakan tentang kepahlawanan keluarga atau petualangan yang mengagumkan. Cerpen ialah salah satu karya sastra berbentuk prosa dan hanya memiliki satu tahapan alur cerita. Cerpen cenderung padat dan langsung. Cerita pendek (cerpen) mengangkat persoalan kehidupan manusia secara khusus. Ciri-ciri cerpen sebagai berikut. 1. Memusatkan konflik pada satu tokoh saja. 2. Mengisahkan satu kejadian tunggal. 3. Jalan cerita singkat sehingga tokoh mengalami jalan cerita dari orientasi sampai tahap penyelesaian. 4. Latar yang digunakan dalam cerpen bersifat terbatas. 5. Panjang cerpen terdiri atas 750 - 10.000 kata. Novel diartikan sebagai karangan prosa yang panjang yang mengandung rangkaian cerita kehidupan seseorang dengan orang di sekelilingnya dengan menonjolkan watak dan sifat setiap pelaku cerita. Ciri-ciri novel sebagai berikut. 1. Umumnya terdiri atas minimal 100 halaman atau 35 ribu kata. 2. Mengandung cerita yang panjang. 3. Tema dan alur kompleks dan terdapat lebih dari satu kesan, efek, dan emosi. 4. Dapat memiliki lebih dari satu alur. 5. Menceritakan perubahan nasih tokoh. Dengan demikian, mite adalah sebuah cerita berlatar belakang sejarah yang ditokohi oleh dewa yang dipercaya oleh masyarakat sekitar, dianggap suci dan mengandung hal-hal ajaib. Fabel adalah cerita fiksi yang diperankan oleh tokoh hewan yang bersifat dan berperilaku seperti manusia. Legenda adalah cerita rakyat pada zaman dahulu yang ada hubungannya dengan peristiwa bersejarah. Saga adalah cerita rakyat yang mengisahkan peristiwa sejarah bercampur fantasi rakyat dan kisah kepahlawanan keluarga serta petualangan yang mengagumkan. Cerpen adalah karya sastra berbentuk prosa dan hanya memiliki satu tahapan alur cerita. Cerpen cenderung padat dan langsung. Novel adalah karangan prosa yang panjang yang mengandung rangkaian cerita kehidupan seseorang dengan orang di sekelilingnya dengan menonjolkan watak dan sifat setiap pelaku cerita. Semoga membantu ๐Ÿ˜Š


Iklan

Iklan

lock

Yah, akses pembahasan gratismu habis


atau

Dapatkan jawaban pertanyaanmu di AiRIS. Langsung dijawab oleh bestie pintar

Tanya Sekarang

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke Forum

Biar Robosquad lain yang jawab soal kamu

Tanya ke Forum

Roboguru Plus

Dapatkan pembahasan soal ga pake lama, langsung dari Tutor!

Chat Tutor

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

apa yang dimaksud cerita fiksi

2

5.0

Jawaban terverifikasi