Delonix R

20 April 2022 12:08

Iklan

Delonix R

20 April 2022 12:08

Pertanyaan

Meicho berlari mengelilingi lapangan sebelum bermain basket, sehingga tubuhnya mengeluarkan keringat dan napasnya terengah-engah. Proses metabolisme yang terjadi pada tubuh Meicho ketika berlari menghasilkan zat sisa berupa air, garam, dan karbondioksida. Organ yang berperan dalam proses ekskresi tersebut adalah .... A. paru-paru dan hati B. ginjal dan kulit C. kulit dan paru-paru D. hati dan ginjal

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

00

:

10

:

39

:

41

Klaim

1

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

I. Fauziah

Mahasiswa/Alumni Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA

20 April 2022 15:31

Jawaban terverifikasi

Halo Delonix, kakak bantu jawab ya :) Jawaban yang tepat adalah c. kulit dan paru-paru. Sistem ekskresi merupakan sistem yang bertugas untuk mengeluarkan zat sisa dari dalam tubuh. Sistem ekskresi dilengkapi dengan organ-organ ekskresi yang mengeluarkan zat dalam bentuk yang berbeda-beda. Organ ekskresi terdiri dari : 1. Ginjal, mengeluarkan urine yang mengandung air, garam dan urea. 2. Hati, menyaring bilirubin untuk dikeluarkan ke dalam empedu. Empedu berperan dalam ekskresi karena membawa zat sisa metabolisme. 3. Paru-paru, mengeluarkan karbon dioksida dan uap air. 4. Kulit, mengeluarkan zat-zat dalam bentuk keringat. Keringat dikeluarkan oleh kelenjar keringat dan mengandung air, garam dan urea. Pada kasus tersebut, keringat yang dikeluarkan oleh tubuh Meicho merupakan hasil dari proses ekskresi yang dilakukan organ kulit. Salah satu faktor yang memengaruhi jumlah keringat adalah aktivitas tubuh. Apabila aktivitas tubuh semakin meningkat, maka tubuh akan lebih banyak mengeluarkan keringat. Keringat yang dikeluarkan akan menguap dan menyerap panas tubuh kita sehingga suhu tubuh menjadi tetap. Peningkatan suhu tubuh karena adanya aktivitas yang berat juga akan mempengaruhi frekuensi pernapasan. Semakin tinggi suhu tubuh, maka semakin besar frekuensi pernapasannya. Hal ini berkaitan dengan kecepatan metabolisme dimana semakin tinggi suhu, maka semakin cepat metabolismenya. Oleh karena itu, diperlukan peningkatan oksigen yang masuk dan pengeluaran karbon dioksida oleh paru-paru. Hal ini yang menyebabkan napas Meicho setelah berlari menjadi terengah-engah karena frekuensi pernapasannya meningkat. Oleh karena itu, jawaban yang benar adalah c. kulit dan paru-paru. Semoga jawabannya membantu ya!


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Jodohkan gambar dengan pola interaksi yang sesuai! 10. Beruang dengan ikan Pola interaksi a. Netralisme b. Predasi c. Simbiosis mutualisme d. Simbiosis komensalisme e. Simbiosis parasitisme f. Antibiosis

9

3.5

Jawaban terverifikasi