Myiesha N

31 Januari 2022 01:41

Iklan

Myiesha N

31 Januari 2022 01:41

Pertanyaan

manusia adalah makhluk sosial. kita tidak bisa hidup sendiri. kita perlu berinteraksi dan bekerjasama dengan orang lain., baik lingkungan keluarga, sekolah, maupun masyarakat. kita sering mendengar bahwa dengan bekerja sama, pekerjaan akan menjadi lebih mudah dan tujuan lebih cepat tercapai. kerjasama dapat dimulai dilingkungan rumah karena rumah adalah tempat tinggal keluarga. salah satu contoh kerjasama yang sangat sederhana dilingkungan keluarga adalah menjaga kebersihan rumah. menjaga kebersihan rumah tidak dapat dilakukan oleh satu orang saja, namun perlu melibatkan seluruh anggota keluarga, misalnya dengan melaksanakan kerja bakti. tuliskan gagasan pokok dan kalimat utama pada paragraf diatas!

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

02

:

08

:

36

:

30

Klaim

1

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

R. Adawiyah

Mahasiswa/Alumni Universitas Jember

31 Januari 2022 16:50

Jawaban terverifikasi

Halo, Myiesha N, terima kasih sudah bertanya di Roboguru. Kakak bantu jawab ya. Gagasan pokok dan kalimat utama pada paragraf diatas adalah: 1) Gagasan pokok: Manusia adalah makhluk sosial yang perlu bekerjasama di lingkungan keluarga dalam menjaga kebersihan. 2) Kalimat utama: Manusia adalah makhluk sosial. Untuk memahami alasan jawaban tersebut, silakan cermati pembahasan berikut. Kalimat utama merupakan kalimat yang berisi gagasan pokok utama dan menjadi dasar untuk mengembangkan paragraf. Adapun ciri-ciri kalimat utama sebagai berikut. 1. Berisi gagasan inti yang menjadi fokus utama pembahasan. 2. Terletak di awal, akhir, atau awal dan akhir suatu paragraf. 3. Dapat berdiri sendiri tanpa adanya penjelasan dari kalimat lain. 4. Berisi pernyataan bersifat umum. Gagasan pokok merupakan gagasan yang disampaikan penulis sebagai pokok pembahasan dan menjadi pengendali sebuah paragraf serta dasar dalam mengembangkan sebuah paragraf. Adapun ciri-ciri gagasan pokok sebagai berikut. 1) Gagasan pokok disajikan di dalam kalimat utama yang dapat terletak di awal paragraf, akhir paragraf, awal-akhir paragraf, di tengah paragraf, dan menyebar. 2) Tidak didahului dengan kata hubung tertentu. 3)Memuat informasi umum yang berkaitan dengan kalimat penjelas yang mengandung informasi khusus. Jadi, gagasan pokok dan kalimat utama pada paragraf diatas adalah: 1) Gagasan pokok: Manusia adalah makhluk sosial yang perlu bekerjasama di lingkungan keluarga dalam menjaga kebersihan. 2) Kalimat utama: Manusia adalah makhluk sosial. Semoga membantu,


Myiesha N

24 Maret 2022 02:17

terimakasih kak

Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

Roboguru Plus

Dapatkan pembahasan soal ga pake lama, langsung dari Tutor!

Chat Tutor

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Dalam teks eksplanasi, pernyataan umum, isi, dan penutup harus berkaitan dan saling ... . a. memahami b. mendorong c. menggambarkan d. menjelaskan

11

5.0

Jawaban terverifikasi