Kana K

20 Juli 2023 10:37

Iklan

Kana K

20 Juli 2023 10:37

Pertanyaan

jelaskan yg dimaksud dg ekonomi terapan beserta contohnya

jelaskan yg dimaksud dg ekonomi terapan beserta contohnya

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

00

:

17

:

29

:

14

Klaim

19

2

Jawaban terverifikasi

Iklan

Kevin L

Gold

21 Juli 2023 10:42

Jawaban terverifikasi

Ekonomi terapan adalah cabang ekonomi yang berfokus pada penerapan teori, metode, dan prinsip ekonomi dalam pemecahan masalah nyata di dunia nyata. Contoh penerapan ekonomi terapan dalam kehidupan nyata: Kebijakan Moneter dan Fiskal: Pemerintah dan bank sentral menggunakan analisis ekonomi terapan untuk menentukan kebijakan moneter (misalnya, menetapkan tingkat suku bunga) dan kebijakan fiskal (misalnya, menentukan tingkat pajak dan pengeluaran pemerintah) guna mengatur inflasi, pengangguran, dan pertumbuhan ekonomi. Penjelasan : Dalam ekonomi terapan, teori-teori ekonomi yang dikembangkan oleh ekonom dan akademisi digunakan untuk mengatasi permasalahan ekonomi konkret yang dihadapi oleh individu, perusahaan, atau pemerintah. Ekonomi terapan melibatkan penggunaan data empiris, analisis kuantitatif, dan teknik statistik untuk memahami dan memecahkan masalah ekonomi. Berbagai aspek ekonomi dapat dijadikan objek kajian dalam ekonomi terapan, seperti kebijakan fiskal (pajak dan pengeluaran pemerintah), kebijakan moneter (pengaturan jumlah uang beredar dan tingkat suku bunga), perdagangan internasional, investasi, produksi, konsumsi, dan lain sebagainya.


Iklan

Rerey R

23 Juli 2023 12:00

Jawaban terverifikasi

Ekonomi terapan adalah cabang ilmu ekonomi yang secara khusus membahas tentang penerapan teori ekonomi di kehidupan sehari-hari. Ilmu ekonomi terbagi menjadi beberapa bidang, yaitu ilmu ekonomi deskripsi, ilmu ekonomi teori, dan ilmu ekonomi terapan. Ekonomi Perusahaan Ekonomi perusahaan adalah salah satu ilmu ekonomi terapan yang membahas tentang kenyataan ekonomi dan gejala-gejala yang dialami oleh suatu perusahaan. Terdapat banyak faktor masalah dan solusi di dalam perusahaan yang nantinya dapat menyebabkan kegagalan maupun keberhasilan dari perusahaan tersebut. Berdasarkan pokok persoalannya, ilmu ekonomi perusahaan terbagi menjadi lima bagian, antara lain persoalan tentang harga pokok, persoalan tentang pembelanjaan, persoalan tentang neraca, persoalan tentang organisasi dan teknik perniagaan, dan persoalan tentang organisasi. 2. Ekonomi Moneter Ekonomi moneter adalah contoh ilmu ekonomi terapan yang secara khusus mempelajari tentang fungsi, sifat, serta pengaruh dari keuangan terhadap kegiatan ekonomi. Pokok persoalan dalam ekonomi moneter yang dipelajari antara lain peranan dan fungsi uang dalam perekonomian, sistem moneter dan pengaruhnya terhadap jumlah uang beredar dan kredit, struktur dan fungsi bank sentral, pengaruh jumlah uang beredar dan kredit terhadap kegiatan ekonomi, serta pembayaran dan sistem moneter internasional.  Perbesar Ilustrasi ilmu ekonomi terapan. Dok: Pexels 3. Ekonomi Perbankan Ekonomi perbankan adalah contoh ilmu ekonomi terapan yang mempelajari secara mendalam mengenai keuangan, produksi, dan pendistribusiannya kepada kelompok masyarakat di suatu negara, lengkap dengan peranan dan pentingnya keuangan. 4. Ekonomi Pasar Bebas Ekonomi pasar bebas merupakan pasar ideal ketika seluruh keputusan ekonomi dan aktivitas individu yang berhubungan dengan uang, barang, dan jasa adalah sukarela. Penjual dan pembeli memiliki kebebasan dalam memutuskan masalah perdagangan dan bisnis mereka, termasuk yang menyangkut dengan barang, uang, dan jasa. 5. Ekonomi Pancasila Seperti namanya, ilmu ekonomi pancasila adalah sebuah sistem perekonomian yang didasarkan atas lima sila dalam Pancasila. 6. Ekonomi Kesehatan Ekonomi kesehatan merupakan contoh ilmu ekonomi terapan yang fokus terhadap terapan ilmu ekonomi di bidang kesehatan, baik kesehatan individu maupun kesehatan masyarakat. 7. Ekonomi Pembangunan Contoh ilmu ekonomi terapan ini mempelajari tentang aspek-aspek ekonomi dalam proses pembangunan negara berkembang. Ekonomi pembangunan fokus pada metode pembangunan ekonomi, pertumbuhan ekonomi, dan perubahan sosial. 8. Ekonomi Syariah Terakhir adalah ekonomi syariah. Contoh ilmu ekonomi terapan ini merupakan ekonomi terapan yang memandang, menganalisis, dan menyelesaikan permasalahan-permasalahan ekonomi dengan berlandaskan prinsip Islam, yaitu berdasarkan Al-Qur’an dan sunah nabi.


Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Anggaran pendapatan dan belanja Negara pemerintah pusat sebuah Negara diketahui berjumlah total $ 900 miliar, penerimaan dari sumber- sumber dalam negerinya sebesar $ 700 miliar, sedangkan belanja atau pengeluaran untuk keperluan rutin senilai $ 600 miliar. Bertolak dari informasi ini, tabungan pemerintah Negara tersebut adalan sebesar .. a. $ 100 miliar b. $ 200 miliar c. $ 300 miliar d. $ 400 miliar e. $ 1.000 miliar

49

5.0

Jawaban terverifikasi