Raya D

19 Maret 2020 07:16

Iklan

Iklan

Raya D

19 Maret 2020 07:16

Pertanyaan

jelaskan tentang unsur intrinsik dan unsur ekstrinsik pada teks puisi


1

2

Jawaban terverifikasi

Iklan

Iklan

T. TA.Faizah

02 Maret 2022 15:05

Jawaban terverifikasi

Hai, Raya D. Terima kasih sudah bertanya ke Roboguru. Kakak bantu jawab ya ๐Ÿ˜Š Unsur intrinsik puisi, yaitu tema, amanat, nada, rasa, tipografi, enjambemen, diksi, rima, majas, dan citraan. Unsur ekstrinsik puisi, yaitu biografi penulis, unsur sosial, dan unsur nilai. Mari kita simak pembahasan berikut ini ya. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), puisi ialah karya sastra yang memiliki rima dan irama serta disusun berdasarkan larik dan bait. Selain itu, puisi dapat diartikan sebagai gubahan bahasa yang bentuknya dipilih dan ditata secara cermat sehingga mempu menggerakkan kesadaran pembaca tentang pengalaman hidup dan membangkitkan tanggapan khusus melalui makna puisi. Ciri-ciri puisi sebagai berikut. 1. Terdiri atas beberapa baris yang membentuk bait. 2. Mengandung makna kiasan. 3. Mengandung amanat yang ingin disampaikan penulis kepada pembaca. 4. Mengandung rima dan irama. 5. Menggunakan kata-kata yang melibatkan pancaindra. Dalam sebuah puisi terdapat unsur intrinsik dan ekstrinsik. Unsur intrinsik merupakan unsur yang berasal dari dalam puisi, sedangkan unsur ekstrinsik merupakan unsur yang berasal dari luar puisi. Unsur intrinsik puisi sebagai berikut. 1. Tema merupakan ide atau gagasan yang mendasari penciptaan puisi. 2. Amanat merupakan pesan yang terkandung di dalam puisi. 3. Nada merupakan sikap penyair terhadap pembaca. 4. Rasa merupakan sikap penyair terhadap permasalahan yang ada di dalam puisi. 5. Tipografi merupakan bentuk fisik puisi atau susunan larik pada puisi. 6. Enjambemen merupakan peristiwa sambung-menyambung dua larik puisi yang berurutan. 7. Diksi merupakan pilihan kata yang digunakan oleh penyair pada puisinya. 8. Rima merupakan bunyi akhir setiap larik puisi. 9. Majas merupakan cara penyair melukiskan sesuatu dengan jalan menyamakannya dengan sesuatu yang lain. 10. Citraan merupakan gambaran pada puisi yang melibatkan pancaindera untuk membuat pembaca seolah melihat, mendengar, atau merasakan hal-hal yang dituangkan pada puisi. Unsur ekstrinsik puisi sebagai berikut. 1. Biografi penulis merupakan latar belakang penulis, misalnya tempat kelahiran, riwayat pendidikan, dan sebagainya. 2. Unsur sosial merupakan kondisi masyarakat yang terjadi saat diciptaannya puisi. 3. Unsur nilai merupakan nilai-nilai yang dituangkan penyair pada puisinya, misalnya nilai pendidikan, nilai moral, nilai agama, nilai hukum, dan sebagainya. Dengan demikian, unsur intrinsik puisi, yaitu tema, amanat, nada, rasa, tipografi, enjambemen, diksi, rima, majas, dan citraan. Unsur ekstrinsik puisi, yaitu biografi penulis, unsur sosial, dan unsur nilai. Semoga membantu ๐Ÿ˜Š


Iklan

Iklan

Farah Z

03 November 2020 13:03

Halo Aku Farah


lock

Yah, akses pembahasan gratismu habis

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke Forum

Biar Robosquad lain yang jawab soal kamu

Tanya ke Forum

Roboguru Plus

Dapatkan pembahasan soal ga pake lama, langsung dari Tutor!

Chat Tutor

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

apa itu vokal

2

0.0

Lihat jawaban (1)