Marhaeni A

16 Maret 2022 04:10

Iklan

Marhaeni A

16 Maret 2022 04:10

Pertanyaan

jelaskan perbedaan mata pada manusia dan serangga! Kelas 8 IPA

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

00

:

10

:

38

:

06

Klaim

1

2

Jawaban terverifikasi

Iklan

H. Agustina

17 Maret 2022 17:09

Jawaban terverifikasi

Hai dek, kakak bantu jawab ya. Mata manusia berbeda dengan mata pada serangga. Mata manusia hanya tersusun atas satu lensa sedangkan mata serangga tersusun atas jutaan lensa. Hal inilah yang menyebabkan mata pada serangga dinamakan dengan mata majemuk. Meskipun demikian, mata pada manusia bagaimanapun juga tetap akan lebih baik dalam memfokuskan suatu objek dengan jangkauan pandangan tertentu daripada mata pada serangga. Hal ini dikarenakan adanya lengkungan pada lensa mata manusia yang dapat diatur sedemikian rupa, dengan cara mencembungkan atau memipihkan otot mata. Sedangkan pada mata majemuk serangga, hanya dapat menangkap gambaran parsial (sebagian) dari jarak objek tertentu saja. Hal ini dikarenakan lensa mata pada serangga hanya memiliki jangkauan fokus yang tetap atau tidak dapat berubah-ubah sesuai jarak objek yang ingin dilihatnya. Semoga dapat membantu ya :)


Iklan

Olivia P

16 Maret 2022 04:54

Hai Rr M..... Mata Manusia Mata digunakan sebagai indra penglihatan. Pada manusia, mata yang dimilikinya lebih baik dan lebih fokus dalam melihat objek-objek dengan jangkauan tertentu. Selain itu, lengkungan yang ada pada lensa mata manusia juga bisa diatur sedemikan rupa dengan cara mengembangkan dan juga memipihkan otot pada mata. Mata manusia hanya tersusun atas satu lensa berbeda dengan serangga yang tersusun atas ratusan bahkan jutaan lensa. Selain itu, mata manusia juga menggunakan kornea, pupil dan juga cairan yang menjadi pelekat lensa agar tetap berada pada tempatnya untuk menyerap cahaya ke retina yang berada di belakang mata. Cahaya akan masuk ke pupil dan kemudian akan difokuskan ke retina dengan menggunakan lensa bias. Mata Serangga Mata pada serangga mempunyai struktur dan ciri yang khas. Berbeda dengan mata manusia yang hanya tersusun atas satu lensa, mata serangga tersusun atas ratusan bahkan jutaan lensa. Oleh karena itulah mata pada serangga dinamakan dengan mata majemuk. Hampir semua serangga mampu melihat objek dengan jangkauan yang sangat lebar sampai 360 derajat. Hal ini terjadi karena bagian kepala serangga tersusun atas lensa. Serangga juga memiliki omatidium yang akan berfungsi untuk menerima dan juga mendeteksi cahaya dalam pandangannya. Serangga hanya mampu menangkap gambaran parsial atau sebagian dari jarak objek karena mata pada serangga hanya mempunyai jangkauan fokus yang tetap atau fixed focal length. Tidak hanya itu mata serangga tersusun atas banyak segi atau facet. Tiap segi pada mata serangga mempunyai lensa tetap dan juga kerucut kristal akan akan memfokuskan cahaya pada sel penangkap cahaya dan kemudian menyampaikannya ke otak. Berdasarkan soal di atas, maka : a. Mata manusia hanya tersusun atas satu lensa sedangkan mata serangga tersusun atas jutaan lensa sehingga dinamakan dengan mata majemuk. b. Mata manusia memiliki fokus yang lebih baik sedangkan mata serangga hanya mampu menangkap gambaran parsial atau sebagian dari jarak objek karena mata pada serangga hanya mempunyai jangkauan fokus yang tetap atau fixed focal length. c. Mata manusia juga menggunakan kornea, pupil dan juga cairan yang menjadi pelekat lensa agar tetap berada pada tempatnya untuk menyerap cahaya ke retina yang berada di belakang mata. Sedangkan mata serangga tersusun atas banyak segi atau facet. Tiap segi pada mata serangga mempunyai lensa tetap dan juga kerucut kristal akan akan memfokuskan cahaya pada sel penangkap cahaya dan kemudian menyampaikannya ke otak.


Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Jodohkan gambar dengan pola interaksi yang sesuai! 10. Beruang dengan ikan Pola interaksi a. Netralisme b. Predasi c. Simbiosis mutualisme d. Simbiosis komensalisme e. Simbiosis parasitisme f. Antibiosis

8

3.5

Jawaban terverifikasi