Joanna V

12 Mei 2022 21:20

Iklan

Joanna V

12 Mei 2022 21:20

Pertanyaan

jelaskan ciri ciri kebudayaan pacitan, ngandong, dan kebudayaan dongson pada masa pra aksara?

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

02

:

17

:

10

:

03

Klaim

3

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

N. Halimah

Mahasiswa/Alumni Universitas Indraprasta PGRI

13 Mei 2022 12:10

Jawaban terverifikasi

1. Kebudayaan Pacitan Kebudayaan Pacitan adalah salah satu hasil kebudayaan pada Zaman Paleolitikum atau Zaman Batu Tua, kebudayaan ini berupa peralatan batu yang masih kasar. 2. Kebudayaan Ngandong Kebudayaan Ngandong berkembang di daerah Ngandong dan juga Sidorejo, dekat Ngawi. Di daerah ini banyak ditemukan alat-alat dari batu dan juga alat-alat dari tulang. 3. Kebudayaan Dongson Kebudayaan Dongson adalah kebudayaan pada zaman perunggu/logam, dimana masyarakatnya berhasil menghasilkan peralatan dari logam karena sudah mengenal tata cara mengolah biji logam. Untuk lebih jelasnya, yuk pahami penjelasan berikut. 1. Kebudayaan Pacitan Kebudayaan Pacitan adalah salah satu hasil kebudayaan pada Zaman Paleolitikum atau Zaman Batu Tua. Hasil kebudayaan ini pertama kali ditemukan oleh G.H.R. von Koenigswald pada 1935 di Sungai Baksoka, dekat Punung, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur. Kebudayaan Pacitan di dukung oleh adanya manusia jenis phitecanthropus erectus. Dalam penelitiannya, Koenigswald menemukan beberapa hasil teknologi bebatuan atau alat-alat dari batu yang masih kasar. Alat-alat tersebut memiliki ciri menyerupai kapak, tetapi tidak bertangkai sehingga cara penggunaannya dengan digenggam. Ujung peralatan dari batu tersebut agak runcing, tergantung kegunaannya. Contoh peralatannya adalah, kapak genggam, kapak perimbas dan alat serpih. 2. Kebudayaan Ngandong Kebudayaan Ngandong berkembang di daerah Ngandong dan juga Sidorejo, dekat Ngawi. Di daerah ini banyak ditemukan alat-alat dari batu dan juga alat-alat dari tulang. Alat-alat dari tulang ini berasal dari tulang binatang dan tanduk rusa yang diperkirakan digunakan sebagai penusuk atau belati. Selain itu, ditemukan juga alat-alat seperti tombak yang bergerigi. Di Sangiran juga ditemukan alat-alat dari batu, bentuknya indah seperti kalsedon. Alat-alat ini sering disebut dengan flakes. 3. Kebudayaan Dongson Kebudayaan Dongson dikembangkan oleh bangsa Deutro Melayu. Bangsa Deutro Melayu (Melayu Muda) mendiami daerah Dongson di sekitar Teluk Tonkin, Vietnam, Asia Tenggara. Bangsa Deutro Melayu memiliki kebudayaan yang sudah lebih maju, yaitu sudah mengembangkan kebudayaan Dongson/kebudayaan Logam. Kebudayaan Dongson adalah kebudayaan pada zaman perunggu/logam, dimana masyarakatnya berhasil menghasilkan peralatan dari logam karena sudah mengenal tata cara mengolah biji logam. Dengan demikian, ciri-cirinya adalah : 1. Kebudayaan Pacitan Kebudayaan Pacitan adalah salah satu hasil kebudayaan pada Zaman Paleolitikum atau Zaman Batu Tua, kebudayaan ini berupa peralatan batu yang masih kasar. 2. Kebudayaan Ngandong Kebudayaan Ngandong berkembang di daerah Ngandong dan juga Sidorejo, dekat Ngawi. Di daerah ini banyak ditemukan alat-alat dari batu dan juga alat-alat dari tulang. 3. Kebudayaan Dongson Kebudayaan Dongson adalah kebudayaan pada zaman perunggu/logam, dimana masyarakatnya berhasil menghasilkan peralatan dari logam karena sudah mengenal tata cara mengolah biji logam. Semoga membantu yaa :))


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

. Puncak kemarahan diponegoro terjadi dan hingga meletuslah perang setelah...

13

5.0

Jawaban terverifikasi