Putri M
26 Juli 2022 14:06
Iklan
Putri M
26 Juli 2022 14:06
Pertanyaan
1
1
Iklan
T. Fadilah
11 Mei 2023 05:16
Jawaban:
Iklim Matahari:
1. Benua Asia: iklim tropis, iklim sub tropis, iklim sedang, dan iklim dingin
2. Benua Amerika: iklim tropis, iklim sub tropis, iklim sedang, dan iklim dingin
3. Benua Eropa: iklim sub tropis, iklim sedang, dan iklim dingin
Iklim Fisis:
1. Benua Asia: iklim darat, iklim laut, iklim musim, dan iklim pegunungan.
2. Benua Amerika: iklim darat, iklim laut, dan iklim pegunungan.
3. Benua Eropa: iklim darat, iklim laut, dan iklim pegunungan.
Iklim adalah kondisi udara yang tetap di muka bumi dalam waktu lama dan meliputi wilayah yang luas. Dalam pembagian iklim, terdapat beberapa klasifikasi berdasarkan karakteristik tertentu. Salah satunya adalah iklim matahari dan iklim fisik.
Iklim matahari dibagi berdasarkan gerak semu matahari di muka bumi yang menyebabkan wilayah tertentu memiliki kondisi udara yang tidak biasa. Iklim matahari dapat diklasifikasikan berdasarkan garis lintang. Berikut adalah pembagian dalam iklim matahari:
1. Iklim tropis berada di kawasan khatulistiwa antara 23½° LU - 23½° LS
2. Iklim subtropis berada pada antara 23½° LU/LS - 40° LU/LS
3. Iklim sedang berada pada wilayah antara 40° LU/LS - 66½° LU/LS
4. Iklim dingin berada pada wilayah antara 66½° LU/LS - 90° LU/LS
Oleh karena itu, untuk emnentukan iklim matahari, maka perlu diektahu letak lintang wilayah tersebut. Adapun iklim matahari yang terdapat pada ketiga benua dalam soal adalah:
1. Benua Asia: 11o LS – 80o LU maka di wilayah ini terdapat iklim tropis, iklim sub tropis, iklim sedang, dan iklim dingin
2. Benua Amerika: 83°LU–55°LS maka di wilayah ini terdapat iklim tropis, iklim sub tropis, iklim sedang, dan iklim dingin
3. Benua Eropa: 35°LU - 71°06'LU maka di wilayah ini terdapat iklim sub tropis, iklim sedang, dan iklim dingin
Iklim fisik adalah iklim yang terbentuk oleh faktor-faktor fisik seperti posisi geografis, elevasi, bentang alam, dan jenis tanah.
Adapun klasifikasi iklim fisik diantaranya:
1. Iklim laut berada di wilayah yang dipengaruhi oleh angin laut karena berdekatan dengan lautan.
2. Iklim darat berada di tengah daratan yang luas sehingga pengaruh angin laut tidak sampai ke wilayah itu.
3. Iklim gunung terdapat di wilayah dataran tinggi dan sekitar pegunungan. Ketinggian wilayah mempengaruhi suhu.
4. Iklim musim terdapat di daerah yang dilalui angin muson.
Jadi, jawaban yang benar adalah:
Iklim Matahari:
1. Benua Asia: iklim tropis, iklim sub tropis, iklim sedang, dan iklim dingin
2. Benua Amerika: iklim tropis, iklim sub tropis, iklim sedang, dan iklim dingin
3. Benua Eropa: iklim sub tropis, iklim sedang, dan iklim dingin
Iklim Fisis:
1. Benua Asia: iklim darat, iklim laut, iklim musim, dan iklim pegunungan.
2. Benua Amerika: iklim darat, iklim laut, dan iklim pegunungan.
3. Benua Eropa: iklim darat, iklim laut, dan iklim pegunungan.
· 0.0 (0)
Iklan
Tanya ke AiRIS
Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

LATIHAN SOAL GRATIS!
Drill Soal
Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian


Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!