Cici M

26 Maret 2020 14:18

Iklan

Cici M

26 Maret 2020 14:18

Pertanyaan

folikel de Graaf yang telah ditinggalkan ovum akan berubah menjadi.......

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

00

:

15

:

02

:

10

Klaim

2

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

A. Nurrahmi

Mahasiswa/Alumni Institut Pertanian Bogor

14 Januari 2022 15:18

Jawaban terverifikasi

Halo Cici, Kakak bantu jawab ya :) Folikel de Graaf yang telah ditinggalkan ovum akan berubah menjadi korpus luteum. Wanita dilahirkan dengan memiliki bekal calon sel telur berupa oosit primer yang akan dibawa seumur hidupnya. Ketika proses pembentukan embrio, embrio (yang akan berkembang menjadi wanita) telah mengalami proses pembentukan sel telur melalui pembelahan meiosis hingga terbentuk oosit primer. Meiosis akan berhenti pada tahap profase I. Oosit primer tersimpan di bagian kantung di dalam ovarium bernama folikel. Oosit primer ini akan tersimpan di dalam folikel wanita hingga memasuki masa pubertasnya. Ketika memasuki masa pubertas, hormon reproduksi wanita mulai aktif, termasuk hormon FSH (Folicle stimulating hormone). Hormon FSH menstimulasi pematangan folikel di dalam ovarium. Ketika pematangan folikel dimulai, proses meiosis I akan dilanjutkan hingga selesai dan dilanjutkan ke meiosis II hingga tahap metafase II. Pada tahap ini, terbentuklah oosit sekunder. Ketika folikel matang, oosit sekunder dikeluarkan dari folikel pada tahap ovulasi. Apabila terdapat sperma, maka proses fertilisasi terjadi, dan proses meiosis II yang terhenti akan dilanjutkan hingga meiosis II selesai. Terbentuklah satu sel telur yang terbuahi sperma dan tiga badan polar. Sementara itu, apabila tidak terdapat sperma, maka oosit sekunder akan dilepaskan ke luar tubuh melalui proses menstruasi. Ketika proses ovulasi, oosit sekunder meninggalkan folikel yang telah matang. Folikel de Graaf yang telah ditinggalkan ovum akan berkembang menjadi korpus luteum. Korpus luteum kemudian mengeluarkan hormon estradiol dan progesteron yang berperan pada pengaturan jalur uterine (penebalan dinding rahim) selama proses kehamilan. Namun, apabila tidak terjadi fertilisasi makan korpus luteum akan terdegenerasi. Wanita hanya akan mengalami pematangan satu folikel setiap bulan, dan hal ini berhubungan dengan siklus menstruasi. Semoga jawabannya membantu ya!


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

jelaskan mekanisme pernapasan perut

3

5.0

Jawaban terverifikasi