Rosi W

19 Maret 2020 02:49

Iklan

Rosi W

19 Maret 2020 02:49

Pertanyaan

Empat buah bilangan memiliki median 8. Jika jangkauannya adalah 10 dan rata-ratanya sama dengan mediannya, maka modus adalah ….

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

02

:

13

:

24

:

14

Klaim

2

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

I. Kumaralalita

Mahasiswa/Alumni Universitas Gadjah Mada

17 Februari 2022 07:26

Jawaban terverifikasi

Hai Rosi, terima kasih sudah bertanya di Roboguru. Kakak bantu jawab ya :) Jawaban : Jika x2 = x3 = 8, maka modus dari data tersebut adalah 8. Jika x2 = 3 dan x4 = 13, maka modus dari data tersebut adalah 3 dan 13. Ingat rumus rata-rata dari n bilangan : x̄ = Jumlah seluruh bilangan / Banyaknya bilangan x̄ = (x1 + x2 + ... + xn) / n Median adalah nilai tengah dari suatu data. Median dari data berjumlah n terletak pada data ke-((n+1)/2). Sedangkan modus adalah bilangan yang paling banyak muncul pada data. Jangkauan data adalah nilai terbesar dikurangi nilai yang terkecil. Diketahui terdapat empat buah bilangan. Misalkan 4 bilangan yang telah diurutkan dari terkecil sampai terbesar adalah : x1, x2, x3, dan x4. Median terletak pada data ke : ((4+1)/2) = (5/2) = 2,5 Artinya median terletak di antara data kedua dan ketiga. Diketahui nilai median adalah 8, maka (x2 + x3)/2 = 8 x2 + x3 = (8)(2) x2 + x3 = 16 ... (Persamaan I) Jika jangkauannya adalah 10, maka x4 - x1 = 10 x4 = x1 + 10 ... (Persamaan II) Nilai rata-rata sama dengan median, maka x̄ = (x1 + x2 + x3 + x4) / 4 8 = (x1 + x2 + x3 + x4) / 4 (8)(4) = x1 + x2 + x3 + x4 x1 + x2 + x3 + x4 = 32 ... (Persamaan III) Substitusikan persamaan I dan II ke persamaan III. x1 + (x2 + x3) + x4 = 32 x1 + 16 + x1 + 10 = 32 2(x1) + 26 = 32 2(x1) = 32 - 26 2(x1) = 6 x1 = 6/2 x1 = 3 Substitusikan x1 = 3 ke dalam persamaan II. x4 = x1 + 10 x4 = 3 + 10 x4 = 13 Sehingga nilai x2 ≥ 3 dan x3 ≤ 13, maka kemungkinan nilai yang memenuhi x2 + x3 = 16 adalah x2 = 3 dan x3 = 13 x2 = 4 dan x3 = 12 ⋮ x2 = 8 dan x3 = 8 Jadi, jika x2 = x3 = 8, maka modus dari data tersebut adalah 8. Jika x2 = 3 dan x4 = 13, maka modus dari data tersebut adalah 3 dan 13. Semoga membantu ya. Semangat Belajar! :)


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

suku banyak ×-k disebut faktor f(×) jika f(×) habis dubagu (bersisa nol) oleh ×-k.Buktikan bahwa (×-2) merupakan faktor dari x pangkat 3 - 5 x kuadrat + 7x -2

3

0.0

Jawaban terverifikasi