Sidik S

16 Maret 2020 04:59

Iklan

Sidik S

16 Maret 2020 04:59

Pertanyaan

daur hidup kupu-kupu

8 dari 10 siswa nilainya naik

dengan paket belajar pilihan

Habis dalam

00

:

23

:

15

:

09

Klaim

9

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

M. Puspasari

04 April 2022 12:22

Jawaban terverifikasi

Halo Sidik, kaka bantu jawab yaa:) Jawabannya yaitu telur, larva/ulat, pupa/kepompong, dan kupu-kupu dewasa. Yuk simak penjelasan berikut ini! Kupu-kupu adalah salah satu jenis serangga yang biasa ditemui di taman-taman. Sayapnya sangat indah dan berwarna-warni sehingga membuat taman lebih menarik. Kupu-kupu masuk ke dalam kategori Lepidoptera yaitu serangga yang memiliki sayap dan bersisik. Serangga ini juga mengalami metamorfosis sempurna, karena memiliki empat fase dan bentuknya berbeda dengan induk yang melahirkannya. Daur hidup kupu-kupu yaitu: a. telur : kupu-kupu betina bertelur didaun tumbuhan yang disebut dengan tumbuhan inang. Setiap spesies kupu-kupu mempunyai inangnya sendiri yang di makan oleh ulatnya. Ulat akan tumbuh didalam telur dan akan menetas setelah beberapa hari. Kemudian ulat menetas dan memakan cangkangnya. b. larva/ulat : Ulat itu akan makan dedaunan selama berhari-hari, lama kelamaan ulat tumbuh semakin besar dan berhenti makan. Setelah 15-20 hari, ulat mulai berubah menjadi kepompong (pupa). Ulat membuat kepompong dari air liurnya. c. pupa/kepompong : Dalam jangka waktu 10-12 hari ulat akan tidur dan mulai mencerna dirinya sendiri menggunakan enzim. Hal ini juga yang menyebabkan berat badannya berkurang 3 kali lipat. d. kupu-kupu dewasa : hormon akan dikeluarkan oleh kupu-kupu untuk melembutkan kepompong agar mudah untuk keluar. Fase pengeringan dan perkembangan juga akan dilewati kupu-kupu pada tahap ini dan akan berlangsung selama beberapa jam saja. Saat tubuhnya sudah merasa siap dan kuat untuk membentangkan sayapnya maka kupu-kupu akan memberanikan diri untuk pergi terbang dan bepergian selayaknya kupu-kupu pada umumnya. Jadi, daur hidup kupu-kupu adalah telur, larva/ulat, pupa/kepompong, dan kupu-kupu dewasa. Semoga membantu:)


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke Forum

Biar Robosquad lain yang jawab soal kamu

Tanya ke Forum

Roboguru Plus

Dapatkan pembahasan soal ga pake lama, langsung dari Tutor!

Chat Tutor

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Apa yang dimaksud metamorfosis?

3

0.0

Jawaban terverifikasi