Lestari L

22 Maret 2022 17:57

Iklan

Lestari L

22 Maret 2022 17:57

Pertanyaan

cathrine bertubuh tinggi, rambut berwarna perang, mata berwarna biru, dan hidung mancung. ia akan bertemu dengan teman kenalanya lewat instagram yang memiliki kulit warna kulit kekuningan, mata sipit, rambut hitam lurus, dan tulang pipi menonjol. dari ilustrasi tersebut dapat disimpulkan bahwa kedua orang tersebut berasal dari ras...

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

01

:

02

:

26

:

59

Klaim

13

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

A. Salma

Mahasiswa/Alumni STIE Indonesia Banking School

25 Juli 2022 08:05

Jawaban terverifikasi

Jawabannya adalah Cathrine berasal dari Ras Kaukasoid dan temannya berasal dari Ras Mongoloid. Yuk, simak penjelasan berikut! Diferensiasi sosial merupakan pengelompokan individu kedalam kelompok-kelompok secara horizontal yang sederajat dan memiliki kedudukan yang sama. Salah satu bentuk diferensiasi sosial adalah diferensiasi ras. Ras merupakan penggolongan manusia berdasarkan ciri-ciri fisiknya. Ciri fisik yang dimaksud dapat berupa warna kulit, bentuk rambut, warna mata, tinggi badan, serta warna rambut. Secara garis besar, manusia dibagi dalam tiga kelompok ras utama, dua diantaranya yaitu: 1. Ras Kaukasoid. Ras ini terdiri dari lima subras yaitu Nordic, Alpin, Mediteran, Armenoid, dan India. Ras Kaukasoid memiliki ciri fisik yaitu hidung mancung, mata berwarna biru, kulit putih, rambut pirang kemerah-merahan sampai cokelat kehitam-hitaman, dan kelopak mata lurus. 2. Ras Mongoloid. Ras ini terdiri dari tiga subras yaitu Asiatic Mongoloid, Malayan Mongoloid, dan American Mongoloid. Ras Mongoloid memiliki ciri fisik yaitu kulit warna kuning sampai sawo matang, rambut lurus, bulu badan sedikit, dan mata sipit (terutama Asia Mongoloid). Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa Cathrine berasal dari Ras Kaukasoid dan temannya berasal dari Ras Mongoloid.


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Identifikasikan lima dampak positif konflik sosial!

11

0.0

Jawaban terverifikasi