Depi P

08 April 2020 13:08

Iklan

Depi P

08 April 2020 13:08

Pertanyaan

baik tergalas baik tidak buli buli bertali benang baik terbalas baik tidak asal budi sama di kenang makna yang tersirat dari pantun tersebut adalah

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

02

:

08

:

21

:

50

Klaim

1

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

A. Naufalia

Mahasiswa/Alumni Universitas Pendidikan Indonesia

26 Januari 2022 16:26

Jawaban terverifikasi

Hallo Depi. Terima kasih sudah bertanya di Roboguru. Kakak bantu jawab ya. Makna yang tersirat dari pantun tersebut adalah kita sebagai manusia harus bisa berperilaku baik kepada siapa pun, baik dibalas kembali dengan kebaikan maupun tidak. Mari cermati pembahasan berikut ini! Pantun adalah bentuk puisi lama Indonesia yang tiap baitnya terdiri atas empat baris yang bersajak (a-b-a-b). Macam-macam pantun adalah sebagai berikut. 1. Pantun nasihat. Pantun nasihat memiliki isi yang bertujuan menyampaikan pesan moral dan pendidikan. 2. Pantun jenaka. Pantun jenaka merupakan jenis pantun yang dibuat untuk tujuan hiburan. 3. Pantun teka-teki. Pantun ini berisi teka-teki untuk para pendengarnya. 4. Pantun cinta. Pantun cinta merupakan jenis pantun yang isi pesannya berhubungan dengan cinta, romantisme, atau asmara antara dua insan. 5. Pantun agama. Pantun agama membahas mengenai manusia dengan pencipta-Nya. 6. Pantun peribahasa. Pantun peribahasa merupakan jenis pantun yang di dalamnya terdapat kalimat peribahasa. 7. Pantun kiasan. Pesan yang ada pada pantun ini disampaikan secara tersirat. Berdasarkan soal di atas, pantun tersebut termasuk pantun nasihat, dapat dibuktikan pada bagian isi, yaitu larik ketiga dan keempat, "baik terbalas baik tidak, asal budi sama di kenang." Maksud kedua larik itu adalah kita sebagai manusia harus bisa berperilaku baik kepada siapa pun, baik dibalas kembali dengan kebaikan maupun tidak. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa makna yang tersirat dari pantun tersebut adalah kita sebagai manusia harus bisa berperilaku baik kepada siapa pun, baik dibalas kembali dengan kebaikan maupun tidak. Semoga membantu ya:)


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

apa itu fabel?

3

0.0

Jawaban terverifikasi