Carnex M

29 Maret 2020 08:37

Iklan

Carnex M

29 Maret 2020 08:37

Pertanyaan

bagaimanakah islam berkembang di indonesia .dan seperti apa proses perkembangannya ...

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

00

:

01

:

10

:

39

Klaim

14

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

A. Feby

Mahasiswa/Alumni Universitas Negeri Yogyakarta

09 Januari 2022 17:37

Jawaban terverifikasi

Halo Carnex. Kakak bantu jawab ya๐Ÿ˜Š Jadi, beberapa sejarawan menyebutkan bahwa Islam masuk ke Nusantara pada abad ke-7 M. Akan tetapi, sebagian sejarawan juga berpendapat bahwa Islam masuk dan berkembang ke Nusantara pada abad ke-13 M. Proses perkembangan Islam dilakukan melalui perdagangan, kemudian perkawinan, medirikan pemukiman, dan berdakwah Untuk lebih jelasnya, yuk pahami penjelasan berikut: Beberapa sejarawan menyebutkan bahwa Islam masuk ke Nusantara pada abad ke-7 M. Akan tetapi, sebagian sejarawan juga berpendapat bahwa Islam masuk dan berkembang ke Nusantara pada abad ke-13 M. Bukti sejarah masuknya agama Islam di Indonesia dimulai pada abad ke-7 M ditunjukkan oleh berita China dari zaman Dinasti Tang. Catatan tersebut menerangkan bahwa pada 674 M, di pantai barat Sumatera telah terdapat perkampungan bernama Barus yang dihuni oleh orang-orang Islam dari negara Arab. Diskusi tentang asal kedatangan Islam, pembawanya, dan waktu kedatangannya kemudian melahirkan banyak teori, yaitusebagai berikut: 1. Teori Gujarat Teori yang dipelopori oleh ahli sejarah Snouck Hurgronje, menurutnya agama Islam masuk ke Indonesia dibawa oleh para pedagang Gujarat (India) pada abad ke-13 M. Teori Arab atau 2. Teori Persia P.A Husein Hidayat mempelopori teori ini, menyatakan bahwa agama Islam dibawa oleh pedagang Persia (Iran). Hal ini berdasarkan kesamaan antara kebudayaan islam di Indonesia dengan Persia. 3. Teori Mekkah Teori Mekkah dikemukakan oleh Sir Thomas Arnold bersama Crawfurd, Niemann, dan de Hollander. Dalam pandangan Arnold, para pedagang Arab menyebarkan Islam ketika abad ke-7 dan ke-8 Masehi. Teori ini menyatakan bahwa Islam masuk ke Indonesia langsung dibawa para pedagang Mekkah. Selain itu, teori ini berlandaskan sebuah berita dari China yang menyatakan jika pada abad ke-7 M sudah terdapat perkampungan muslim di pantai barat Sumatera yang bernama perkampungan Barus. 4. Teori Cina Teori ini mengemukakan bahwa pada abad ke-9 Masehi banyak muslim Cina di Kanton dan wilayah Cina Selatan yang mengungsi ke Jawa, Kedah, dan Sumatera. Hal tersebut dikarenakan pada masa Huan Chou terjadi penumpasan terhadap penduduk dari dua wilayah tersebut yang mayoritas beragama Islam. Teori ini juga didukung dengan temuan bukti berupa artefak yang memiliki unsur-unsur Cina dalam arsitektur berbagai masjid Jawa Kuno, seperti yang terlihat pada bagian atas masjid Banten, mustaka, yang berbentuk bola dunia yang menyerupai stupa dikelilingi empat ular. Selain bukti arsitektur, terdapat nama raja yang berasal dari kata Cina, misalnya: Raden Patah yang mempunyai nama Cina yaitu Jin Bun. Semoga membantu ๐Ÿ˜Š


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

apa yang dimaksud dengan sejarah?

1

0.0

Jawaban terverifikasi