Putri U

04 November 2021 01:29

Iklan

Putri U

04 November 2021 01:29

Pertanyaan

bagaimana pengaruh kesamaan faktor geologis terhadap interaksi negara-negara ASEAN

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

00

:

10

:

51

:

02

Klaim

3

2

Jawaban terverifikasi

Iklan

R. Hajrianti

Mahasiswa/Alumni Universitas Pendidikan Indonesia

13 November 2021 11:59

Jawaban terverifikasi

Halo Putri, kakak bantu jawab juga yaa Pengaruh kesamaan faktor geologis terhadap interaksi negara-negara ASEAN adalah melatarbelakangi terbentuknya ASEAN Committee on Disaster Management (ACDM) untuk penanggulangan bencana alam dan kerja sama ekonomi untuk kebijakan ekspor impor hasil tambang. Berikut adalah penjelasannya. ASEAN (Association of Sout East Asian Nations) merupakan lembaga yang menghimpun negara-negara di Asia Tenggara. Anggota negara dari ASEAN terdiri dari Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, Brunei Darussalam, Vietnam, Laos, Myanmar, dan Kamboja. Letak geologis merupakan letak suatu wilayah yang ditinjau dari kondisi geologisnya. Berdasarkan letak geologisnya, beberapa negara di ASEAN memiliki kriteria yang sama. Lokasi yang terletak di sekitar lempeng aktif dunia seperti Lempeng Eurasia, Lempeng Indo-Australia, Lempeng Filipina, dan Lempeng Pasifik membentuk beberapa fenomena geologis pada beberapa negara. Contohnya adalah sebagai berikut. 1. Sebagian wilayah Indonesia, Thailand, dan Myanmar menjadi bagian dari sirkum mediterania karena terletak pada pertemuan antara Lempeng Eurasia dan Lempeng Indo-Australia. 2. Sebagian wilayah Indonesia dan Filipina menjadi bagian dari sirkum pasifik akibat pertemuan antara Lempeng Eurasia dan Lempeng Pasifik (di Indonesia) serta Lempeng Filipina dan Lempeng Pasifik (di Filipina). Kondisi geologis tersebut memberikan berbagai dampak negatif dan positif. Dampak negatifnya adalah tercipta potensi bencana alam seperti gempa bumi, gunung meletus, dan tsunami. Sementara itu, dampak positifnya adalah berupa ketersediaan hasil tambang yang melimpah seperti minyak bumi, gas alam, emas, timah, dan lainnya. Fenomena ini menyebabkan negara-negara di ASEAN melakukan kerja sama seperti membentuk ASEAN Committee on Disaster Management (ACDM) untuk penanggulangan bencana alam dan kerja sama ekonomi untuk kebijakan ekspor impor hasil tambang. Maka, bisa disimpulkan bahwa engaruh kesamaan faktor geologis terhadap interaksi negara-negara ASEAN adalah melatarbelakangi terbentuknya ASEAN Committee on Disaster Management (ACDM) untuk penanggulangan bencana alam dan kerja sama ekonomi untuk kebijakan ekspor impor hasil tambang. Semoga membantu ya!


Iklan

Kamelia S

04 November 2021 01:32

perubahan ruang dan interaksi antar ruang akibat faktor alam 1 kondisi alam dan kondisi sosial negara-negara ASEAN yang relatif homogen dan saling membutuhkan memudahkan interaksi antara satu negara dan negara lainnya interaksi ini terjadi dalam bentuk kerjasama di berbagai bidang banyak faktor yang menimbulkan berbagai bentuk interaksi antara negara tersebut antara lain faktor iklim dan faktor geologi 2 faktor ketersediaan sumber daya alam contohnya hampir semua negara-negara ASEAN memiliki sumber daya alam berupa barang tambang kecuali Singapura negara Singapura yang wilayahnya sangat sempit memiliki keterbatasan sumber daya alam barang tambang tetapi menguasai perdagangan dan industri


Putri U

04 November 2021 01:40

Bussett. Detail bngett ๐Ÿ˜ญ๐Ÿ˜ญ

โ€” Tampilkan 1 balasan lainnya

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

jenis tanah humus adalah jenis tanah organosol. tanah ini cocok untuk budidaya tanaman padi, nanas dan kelapa. hal ini disebabkan tingginya kandungan a. silikat b. hara c. mineral d. air

15

5.0

Jawaban terverifikasi