Vivi M

14 Februari 2020 15:26

Iklan

Vivi M

14 Februari 2020 15:26

Pertanyaan

bagaimana cara kerja bakteri dalam pembuatan keju,yogurt dan tempe??

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

01

:

01

:

21

:

38

Klaim

6

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

S. Agita

Mahasiswa/Alumni Politeknik Negeri Jember

06 Januari 2022 06:07

Jawaban terverifikasi

Halo Vivi, kakak bantu jawab yaa :) Pada soal ini terdapat kesalahan, dalam pembuatan tempe mikroorganisme yang dibutuhkan adalah jamur bukan bakteri. Sedangkan mikroorganisme yang digunakan dalam pembuatan keju dan yoghurt memang benar menggunakan bakteri. Mari kita bahas peranan masing-masing mikroorganisme tersebut. Bakteri yang digunakan dalam pembuatan keju yaitu bakteri ๐˜“๐˜ข๐˜ค๐˜ต๐˜ฐ๐˜ฃ๐˜ข๐˜ค๐˜ช๐˜ญ๐˜ญ๐˜ถ๐˜ด ๐˜ฃ๐˜ถ๐˜ญ๐˜จ๐˜ข๐˜ณ๐˜ช๐˜ค๐˜ถ๐˜ด dan ๐˜š๐˜ต๐˜ณ๐˜ฆ๐˜ฑ๐˜ต๐˜ฐ๐˜ค๐˜ฐ๐˜ค๐˜ค๐˜ถ๐˜ด ๐˜ต๐˜ฉ๐˜ฆ๐˜ณ๐˜ฎ๐˜ฐ๐˜ฑ๐˜ฉ๐˜ช๐˜ญ๐˜ญ๐˜ถ๐˜ด. Peranan dari kedua bakteri tersebut yaitu untuk mengubah laktosa menjadi asam laktat. Kemudian asam laktat menggumpalkan protein susu (kasein) sehingga terbentuk dadih susu yang nantinya akan diproses lebih lanjut untuk menjadi keju. Bakteri ๐˜“๐˜ข๐˜ค๐˜ต๐˜ฐ๐˜ฃ๐˜ข๐˜ค๐˜ช๐˜ญ๐˜ญ๐˜ถ๐˜ด ๐˜ฃ๐˜ถ๐˜ญ๐˜จ๐˜ข๐˜ณ๐˜ช๐˜ค๐˜ถ๐˜ด juga digunakan dalam proses pembuatan yoghurt yang melibatkan proses fermentasi bakteri ๐˜“๐˜ข๐˜ค๐˜ต๐˜ฐ๐˜ฃ๐˜ข๐˜ค๐˜ช๐˜ญ๐˜ญ๐˜ถ๐˜ด ๐˜ฃ๐˜ถ๐˜ญ๐˜จ๐˜ข๐˜ณ๐˜ช๐˜ค๐˜ถ๐˜ด. Proses fermentasi terjadi melalui tahapan penguraian gula susu (laktosa) menjadi asam laktat sehingga mengakibatkan rasa yoghurt menajdi masam. Jamur yang digunakan dalam pembuatan tempe yaitu jamur ๐˜™๐˜ฉ๐˜ช๐˜ป๐˜ฐ๐˜ฑ๐˜ถ๐˜ด ๐˜ฐ๐˜ณ๐˜บ๐˜ป๐˜ข๐˜ฆ. Jamur tersebut menghasilkan enzim pengurai protein (proteolitik) yang mengakibatkan tekstur dari kacang kedelai menjadi lebih lunak. Enzim pada ๐˜™๐˜ฉ๐˜ช๐˜ป๐˜ฐ๐˜ฑ๐˜ถ๐˜ด ๐˜ฐ๐˜ณ๐˜บ๐˜ป๐˜ข๐˜ฆ akan mengubah protein kompleks pada kacang kedelai yang sukar dicerna menjadi protein sederhana (asam amino) yang mudah dicerna oleh manusia. Kemudian terbentuk miselium jamur yang tumbuh dapat mengikat butir-butir kedelai sehingga dapat bersatu. Semoga membantu!


Iklan

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

apa yang dimaksud dengan hemiselulosa

5

0.0

Jawaban terverifikasi