Ptrnr U

25 Maret 2020 02:21

Iklan

Ptrnr U

25 Maret 2020 02:21

Pertanyaan

apa itu perjuangan diplomasi?sebut dan jelaskan singkat perjuangan diplomasi apa saja yang terjadi antara indonesia-belanda

8 dari 10 siswa nilainya naik

dengan paket belajar pilihan

Habis dalam

01

:

17

:

08

:

51

Klaim

1

2

Jawaban terverifikasi

Iklan

A. Feby

Mahasiswa/Alumni Universitas Negeri Yogyakarta

02 Januari 2022 15:39

Jawaban terverifikasi

Halo Ptrnr. Kakak bantu jawab ya๐Ÿ˜Š Jadi, perjuangan diplomasi merupakan salah satu bentuk perjuangan rakyat Indonesia dalam mempertahankan kemerdekaan. Perjuangan diplomasi yang dilakukan antara Indonesia dengan Belanda yaitu Perundingan Linggajati, Komisi Tiga Negara, Perjanjian Renville, Perjanjian Roem-Royen, dan Konferensi Meja Bundar. Untuk lebih jelasnya, yuk pahami penjelasan berikut: Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), diplomasi adalah urusan atau penyelenggaraan perhubungan resmi antara satu negara dengan negara yang lain. Perjuangan diplomasi merupakan salah satu bentuk perjuangan rakyat Indonesia dalam mempertahankan kemerdekaan di samping perjuangan secara bersenjata. Perjuangan diplomasi yang dilakukan pada masa revolusi nasional Indonesia yaitu Perundingan Linggajati, Komisi Tiga Negara, Perjanjian Renville, Perjanjian Roem-Royen, Konferensi Inter-indonesia, dan Konferensi Meja Bundar. Bentuk-bentuk diplomasi antara Indonesia dengan Belanda: 1. Perundingan Linggarjati Perundingan Linggarjati dilakukan pada tanggal 11-15 November 1946. Perundingan ini dilakukan di Linggarjati, sebuah kota kecil sekitar 21 km sebelah selatan Cirebon. Pada perundingan Linggarjati tersebut pihak Belanda diwakili oleh tim Komisi Jenderal yang dipimpin oleh Wim Schermerhon dengan anggota H.J. van Mook dan Lord Killearn dari pihak Inggris yg bertindak sebagai moderator. Sedangkan, pihak Indonesia diwakili oleh Sutan Syahrir. Perundingan Linggarjati menghasilkan 17 pasal dan menimbulkan reaksi di berbagai daerah, jadi ada yg pro dan ada yang kontra. 2. Komisi Tiga Negara (KTN) KTN merupakan komisi jasa baik yang dibuat oleh PBB tgl 25 Agusus 1947 untuk menyelesaikan konflik antara Indonesia dan Belanda. Pembentukan komisi ini diajukan setelah Belanda melakukan Agresi Militer Belanda I dan melanggar perjanjian Linggarjati dengan menduduki wilayah-wilayah Republik Indonesia yang telah disepakati oleh kedua belah pihak sebelumnya. Komisi ini terdiri dari Australia (Richard Kirby) yang mewakili Indonesia, Belgia (Paul van Zeeland) yang mewakili Belanda, dan Amerika Serikat (Frank Graham) sebagai penengah. Komisi Tiga Negara berhasil membawa Indonesia dan Belanda pada perundingan Renville. 3. Perjanjian Renville Perjanjian Renville adalah perjanjian antara Indonesia dengan Belanda yang terjadi pada tanggal 8 Desember 1947 sampai 17 Januari 1948 di atas geladak kapal perang Amerika Serikat. Kapal tersebut digunakan sebagai tempat netral USS Renville yang berlabuh di pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta. Perundingan tersebut ditengahi oleh Komisi Tiga Negara (KTN), Committee of Good Offices for Indonesia, yang terdiri dari negara Amerika Serikat, Australia, dan Belgia. 4.Perjanjian Roem-Roijen Perjanjian Roem-Van Roijen adalah sebuah perjanjian antara Indonesia dengan Belanda yang dimulai pada tanggal 14 April 1949 dan ditandatangani pada tanggal 7 Mei 1949 di Hotel Des Indes, Jakarta. Namanya diambil dari kedua pemimpin delegasi, Mohammad Roem dan Herman van Roijen. Maksud pertemuan ini adalah untuk menyelesaikan beberapa masalah mengenai kemerdekaan Indonesia. 5. Konferensi Meja Bundar Konferensi Meja Bundar (KMB) diadakan pada tahun 23 Agustus hingga 2 November 1949 di Den Haag, Belanda. KMB dilakukan antara perwakilan Republik Indonesia (Moh. Hatta), Belanda (Van Maarseveen), dan BFO (Bijeenkomst voor Federaal Overleg). Hasil dari Konferensi Meja Bundar yaitu bahwa Belanda telah mengakui kedaulatan Republik Indonesia Serikat. Semoga membantu ๐Ÿ˜Š


Iklan

Crisjhon K

25 Maret 2020 07:18

perjuangandiplomasi adalah perjuangan non fisik yang dilakukan bangsa Indonesia, perjanjian Linggarjati, perjanjian renville, perjanjian Roem royen, konferensi meja bundar


Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke Forum

Biar Robosquad lain yang jawab soal kamu

Tanya ke Forum

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Jepang datang ke Indonesia Menggunakan gerakan 3A. Apa yang dimaksud dengan gerakan 3A?

1

0.0

Jawaban terverifikasi