Izzan I

12 Agustus 2020 03:16

Iklan

Izzan I

12 Agustus 2020 03:16

Pertanyaan

6 jenis tumbuhan beserta cara adaptasinya

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

00

:

04

:

54

:

57

Klaim

2

2

Jawaban terverifikasi

Iklan

A. Nurrahmi

Mahasiswa/Alumni Institut Pertanian Bogor

24 Maret 2022 06:46

Jawaban terverifikasi

Halo Izzan, Kakak bantu jawab ya :) Contoh tumbuhan yang mempunyai adaptasinya sendiri adalah bunga mawar yang memiliki batang berduri, tumbuhan kaktus yang memiliki batang tebal dan berongga serta daun berukuran kecil, bunga teratai yang memiliki daun lebar dan tipis, tumbuhan kantung semar yang memiliki kantong penangkap serangga, bunga raflesia yang mengeluarkan bau busuk untuk menarik serangga, dan pohon jati yang menggugurkan daunnya di musim kemarau. Yuk Kita bahas! Makhluk hidup termasuk tumbuhan memiliki cara tersendiri untuk beradaptasi dengan lingkungannya. Adaptasi ini memiliki tujuan untuk melindungi dirinya ataupun untuk menyesuaikan diri dengan habitatnya. Berikut ini conbtoh adaptasi pada tumbuhan! 1. Mawar memiliki batang berduri untuk melindungi dirinya 2. Kaktus memiliki akar panjang, batang lebar dan berongga, serta daun yang kecil seperti jarum Kaktus hidup di daerah panas dan kering. Akar yang panjang berfungsi menyerap air dan mineral dari tanah. Tujuan batangnya yang berongga adalah untuk menyimpan air. Tujuan daunnya kecil-kecil untuk mengurangi penguapan air yang terlalu banyak pada musim kering. 3. Tumbuhan kantung semar memiliki kantong penangkap serangga Tumbuhan kantung semar tidak dapat memenuhi kebutuhan nitrogen karena hidup di daerah kekurangan nitrogen. Oleh karena itu, kantong semar menangkap serangga karena serangga mengandung banyak nitrogen. Cara yang dilakukan untuk menarik serangga, yaitu dengan menghasilkan cairan pada bagian daun. Pada kantong semar, serangga akan masuk ke dalam kantong dan terperangkap di dalamnya. Bagian dalam daun mengandung lapisan mirip lilin sehingga serangga terpeleset. 4. Tumbuhan teratai memiliki daun yang lebar dan tipis. Teratai hidup di air. Daun teratai yang tipis berguna untuk mengapung di permukaan air, sedangkan daunnya yang lebar berfungsi menangkap cahaya matahari lebih banyak sehingga penguapan air lebih banyak. Teratai juga memiliki akar panjang dan melekat di dasar air. Bentuk akar ini membantu teratai memperoleh mineral dari dasar air dan memancangkan dirinya agar tidak lepas. 5. Bunga raflesia mengeluarkan bau busuk Bunga raflesia memiliki adaptasi khusus yaitu dapat mengeluarkan bau busuk dengan tujuan menarik serangga. Serangga yang tertarik pada bau khas raflesia akan berkumpul sehingga membantu penyerbukan. 6. Pohon jati menggugurkan daunnya di musim kemarau Tanaman jati menggugurkan daunnya untuk mengurangi penguapan. Pada musim kemarau, suhu lingkungan tinggi sehingga tingkat penguapan tanaman tinggi. Apabila tanaman mengalami penguapan berlebihan, tanaman dapat mengalami kekeringan kemudian mati. Oleh karena itu, tanaman jati menggugurkan daunnya untuk menghindari hal tersebut. Semoga jawabannya membantu ya!


Iklan

Alya D

12 Agustus 2020 13:38

1.Kaktus=memiliki Batang yang besar yang berguna untuk menyimpan cadangan air, daun yang menyerupai duri untuk memperkecil penguapan, dan akar yang panjang untuk memudahkan penyerapan air 2.Teratai=memiliki daun yang lebar berfungsi untuk memperbesar penguapan dan memiliki Batang yang berpori untuk memudahkannya mengapung di dalam air 3.Venus=memiliki aroma khas untuk memikat serangga karena serangga memiliki banyak nitrogen sedangkan Venus tumbuh di lingkungan yang kurang nitrogen nya dan memiliki daun yang menyerupai tangan untuk menangkap serangga 4.Mawar=memiliki duri yang tajam untuk melindungi mahkota bunga mawar 5.Pohon Jati=menggugurkan daun nya ketika musim kemarau 6.Pohon Cemara=memiliki daun yang runcing untuk memperkecil penguapan


Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

Roboguru Plus

Dapatkan pembahasan soal ga pake lama, langsung dari Tutor!

Chat Tutor

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

apakah nama palnet yang ke 100

1

5.0

Lihat jawaban (2)