Keisya L

01 September 2021 05:30

Iklan

Keisya L

01 September 2021 05:30

Pertanyaan

1. Apa hubungan antara kesempatan kerja dan tingkat kesempatan kerja? 2. Bagaimana upaya perusahaan dalam rangka untuk meningkatkan produktifitas tenaga kerja? 3. Beberapa kesempatan kerja membutuhkan kualiifikasi tertentu. Apa hubungan antara kualifkasi tenaga kerja dan penyerapan tenaga kerja? 4. Sebutkan 3 keuntungan memilih tenaga kerja yang sudah berpengalaman ! 5. Menurut kalian, bagaimana tingkat kesempatan kerja yang ada di Indonesia? Apakah sudah mengalami peningkatan atau masih tetap stagnan saja?

Ikuti Tryout SNBT & Menangkan E-Wallet 100rb

Habis dalam

00

:

20

:

10

:

35

Klaim

1

5

Jawaban terverifikasi

Iklan

A. Widya

Mahasiswa/Alumni Universitas Negeri Semarang

02 September 2021 05:24

Jawaban terverifikasi

Hallo Keisya! Soal 1. Kesempatan kerja merupakan tersedianya/terbukanya lapangan pekerjaan untuk para tenaga kerja yang memiliki keterampilan, sedangkan tingkat kesempatan kerja yaitu potensi/peluang tenaga kerja untuk mendapatkan kesempatan kerja. Jenjang: 11 SMA Topik: KETENAGAKERJAAN Semoga membantu ya


Iklan

A. Widya

Mahasiswa/Alumni Universitas Negeri Semarang

02 September 2021 05:24

Jawaban terverifikasi

Hallo Keisya! Soal 2. Strategi Meningkatkan Produktivitas Kerja Karyawan: 1. Menciptakan lingkungan kerja yang nyaman dan memberikan fasilitas kerja yang baik bagi seluruh karyawan yang ada di perusahaan. 2. Memberikan program pelatihan kepada karyawan, karena pelatihan atau training akan berpengaruh besar pada kinerja karyawan. Jenjang: 11 SMA Topik: KETENAGAKERJAAN Semoga membantu ya


A. Widya

Mahasiswa/Alumni Universitas Negeri Semarang

02 September 2021 05:26

Jawaban terverifikasi

Hallo Keisya! Soal 3. Tingkat pendidikan yang rendah dan ketidaksesuaian keahlian serta keterampilan yang dimiliki pencari kerja dengan kualifikasi yang dibutuhkan perusahaan akan memicu rendahnya penyerapan tenaga kerja Indonesia. Jenjang: 11 SMA Topik: KETENAGAKERJAAN Semoga membantu ya


A. Widya

Mahasiswa/Alumni Universitas Negeri Semarang

02 September 2021 05:29

Jawaban terverifikasi

Hallo Keisya! Soal 4. Keuntungan dalam memilih tenaga kerja yang sudah berpengalaman ini antara lain: 1. Tenaga kerja yang sudah berpengalaman mempunyai tingkat produktivitas tinggi sehingga dapat secara langsung memberikan sumbangan yang besar bagi perusahaan. 2. Tenaga kerja yang sudah berpengalaman ini tidak memerlukan pelatihan khusus dan hanya memerlukan penyesuaian-penyesuaian tertentu sehingga perusahaan tidak perlu membuat program pelatihan seperti yang terjadi pada tenaga kerja yang belum berpengalaman. 3. Sebagai akibatnya perusahaan tidak harus mengeluarkan biaya untuk pelatihan khusus bagi tenaga kerja yang sudah berpengalaman tersebut. Jenjang: 11 SMA Topik: KETENAGAKERJAAN Semoga membantu ya


A. Widya

Mahasiswa/Alumni Universitas Negeri Semarang

02 September 2021 05:31

Jawaban terverifikasi

Hallo Keisya! Soal 5. Dalam buku Dinamika Pasar Tenaga Kerja Indonesia (2016) karya Nazaruddin Malik, secara umum kecenderungan masalah ketenagakerjaan di Indonesia terkait dengan keterbatasan daya serap perekonomian dibandingkan dengan jumlah angkatan kerja yang yang terus mengalami peningkatan. Hal ini juga mengisyaratkan bahwa pendayagunaan dan pembinaan belum optimal. Kurangnya lapangan pekerjaan membuat masyarakat yang sudah siap kerja menghadapi beberapa alternatif pilihan. 1. Tenaga kerja tetap bekerja walaupun dengan upah yang sangat jauh dari standar upah minimum regional yang telah ditentukan oleh pemerintah di masing-masing wilayah. 2. Pekerja bekerja tidak penuh atau pekerja bekerja setidaknya kurang dari 35 jam setiap minggunya. 3. Konsekuensinya, jumlah pengangguran meningkat dan pendapatan yang diterima pekerja lebih rendah dari upah minimum. Jenjang: 11 SMA Topik: KETENAGAKERJAAN Semoga membantu ya


Keisya L

02 September 2021 05:45

terima kasih kakak

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke AiRIS

Yuk, cobain chat dan belajar bareng AiRIS, teman pintarmu!

Chat AiRIS

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

Salah satu faktor penghambat perdagangan internasional adalah ....

31

5.0

Jawaban terverifikasi